SKK Migas-PetroChina dan BPBD Sosialisasi Sekolah Aman Bencana di SMPN 5 Tanjabtim
SKK Migas-PetroChina dan BPBD Sosialisasi Sekolah Aman Bencana di SMPN 5 Tanjabtim--
MUARASABAK, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur, SKK Migas-PetroChina International Jabung Ltd mendukung kegiatan sosialisasi Sekolah Aman Bencana di SMP Negeri 5 Tanjung Jabung Timur Kecamatan Geragai, Kamis (16/11) pagi.
Sosialisasi yang digelar didalam Mushola sekolah tersebut, kegiatan diikuti oleh setiap perwakilan kelas, jumlah peserta yang hadir sebanyak 40 an siswa SMP Negeri 5 Tanjung Jabung Timur. Pada kesempatan ini, pihak BPBD Kabupaten Tanjung Jabung Timur sebagai instansi terkait yang menjadi narasumbernya.
Tampak para siswa dan siswi yang berseragam Pramuka tersebut, sangat bersemangat dan antusias mendengarkan materi yang disampaikan oleh narasumber. Tampak juga Kepala SMP Negeri 5 Tanjung Jabung Timur beserta sejumlah guru juga mengikuti kegiatan sosialisasi tersebut.
Staff Comdev PetroChina International Jabung Ltd, Suhandra saat diwawancarai usai pembukaan kegiatan sosialisasi Sekolah Aman Bencana tersebut mengatakan, kegiatan sosialisasi sekolah aman bencana sebelumnya juga telah dilaksanakan di SMP Negeri 19 Tanjung Jabung Timur Desa Pematang Rahim, Kecamatan Mendahara Ulu, Rabu (15/11) yang lalu.
"Dan hari ini, kita melaksanakan juga kegiatan yang sama di SMP Negeri 5 Tanjung Jabung Timur yang melibatkan para siswa dan siswi," katanya.
Dia mengharapkan, pelajar perlu bersungguh-sungguh mengikuti kegiatan ini, dengan adanya sosialisasi sekolah aman bencana ini selain dapat menanggulangi bencana, mengurangi resiko terjadinya bencana. juga memahami cara penanganan awal dan faktor-faktor resiko bencana alam yang ada disekitar.
"Sejak dini harus kita kenalkan anak-anak kita seperti apa bencana alam itu, dan bagaimana cara penanganan awalnya," jelasnya.
Tentunya kita tidak mengharapkan bencana itu terjadi, maka dari itu sosialisasi ini sangat penting dilakukan agar para pelajar ada bekal bagaimana menghadapi bencana alam.
"Jika terjadi bencana misalnya, setidaknya para pelajar sudah tahu apa yang harus dilakukan. Kesiapsiagaan dan kewaspadaan lah intinya, atau dapat melakukan pencegahan awal," jelasnya.
"Semoga dengan adanya sosialisasi ini, masyarakat khususnya para pelajar bisa mengetahui penanganan awal dalam membantu masyarakat yang terkena bencana," tegasnya.
Sementara, Abdullah Fattah selaku Kepala SMP Negeri 5 Tanjung Jabung Timur mengucapkan terima kasih banyak kepada SKK Migas - PetroChina International Jabung Ltd dan BPBD Kabupaten Tanjung Jabung Timur yang telah memberikan kesempatan kepada anak didiknya di sekolah sebagai sasaran sosialisasi sekolah aman bencana ini.
"Sosialisasi ini sangat bermanfaat bagi kami terutama siswa dan siswi kami tentang ilmu pengetahuan dalam mencegah, menanggulangi, menangani bila terjadinya bencana, kami sangat bersyukur BPBD dan PetroChina menunjuk kami untuk mengikuti kegiatan ini," ucapnya.(lan)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: