SKK Migas-PetroChina-BPBD Tanjabtim Sosialisasi Pengenalan & Perencanaan Pembentukan Destana di Desa Lagan Ulu

SKK Migas-PetroChina-BPBD Tanjabtim Sosialisasi Pengenalan & Perencanaan Pembentukan Destana di Desa Lagan Ulu

SKK Migas - PetroChina International Jabung Ltd Support Sosialisasi Pengenalan dan Perencanaan Pembentukan Destana di Desa Lagan Ulu--

MUARASABAK, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Kegiatan sosialisasi pengenalan dan perencanaan pembentukan Desa/Kelurahan Tangguh Bencana (Destana) di Desa Lagan Ulu, Kecamatan Geragai, Kabupaten Tanjabtim disupport penuh oleh SKK Migas - PetroChina International Jabung Ltd.

Dimana SKK Migas - PetroChina International Jabung Ltd adalah sebagai perusahaan berkewajiban membantu Pemerintah Daerah melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial untuk memperlancar dan mempercepat pembentukan Destana yang berada di wilayah kerja operasinya. 

Staff Comdev PetroChina International Jabung Ltd, Suhandra mengatakan, bahwa pihaknya sudah sejak 2 tahun lalu telah bekerjasama dengan Pemerintah Daerah untuk membentuk Destana ini. Dimana khusus Kecamatan Geragai ini sudah 6 desa yang telah dibentuk.

"Apresiasi buat Kecamatan Geragai karena telah terbentuknya relawan untuk tanggap bencana," kata Suhandra dalam sambutannya sebelum dibukanya secara resmi Kegiatan sosialisasi pengenalan dan perencanaan pembentukan Desa/Kelurahan Tangguh Bencana di Desa Lagan Ulu, Kamis (26/10) siang.

Dia berharap, dengan dibentuknya relawan Destana di Kecamatan Geragai ini, khususnya di Desa Lagan Ulu dapat mengurangi resiko terjadinya bencana. Maka untuk itu, kepada relawan diminta untuk bersungguh-sungguh mengikuti kegiatan ini, agar bencana yang terjadi kedepannya dapat diminimalisir.

"Semoga dengan adanya sosialisasi ini, masyarakat yang akan menjadi relawan Destana bisa menjadi relawan yang tangguh dalam membantu masyarakat yang terkena bencana," tegasnya.

Sementara, Camat Geragai, Iduar Aidi dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada SKK Migas - PetroChina International Jabung Ltd yang telah banyak mensupport kegiatan di Kecamatan Geragai, termasuk kegiatan pada hari ini di Desa Lagan Ulu. 

"Destana ini sangat penting sekali untuk dibentuk, sebab merupakan salah satu upaya kita di desa untuk mengantisipasi awal bencana sebelum bantuan dari kecamatan dan kabupaten datang. Artinya Destana ini betul-betul sudah siap siaga sebelum bencana itu datang," ungkapnya.

"Untuk itu dari sosialisasi dan pembentukan Destana ini, kita sudah tahu bagaimana penanggulangan awal dalam mengatasi bencana yang terjadi di desa kita," sambungnya.

Sebelum membuka secara resmi kegiatan tersebut, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Tanjabtim, Helmi Agustinus menyampaikan, sebelum kegiatan di Desa Lagan Ulu ini, pada hari Rabu lalu juga digelar kegiatan yang sama di Kelurahan Pandan Jaya, Kecamatan Geragai yang sama-sama disupport oleh SKK Migas - PetroChina International Jabung Ltd.

"Intinya saya ucapkan terima kasih kepada PetroChina dan seluruh pihak yang terlibat, semoga dibentuknya Destana ini dengan di bentuknya Destana dapat membantu kita dalam penanggulangan bencana awal oleh relawan kita," harapnya.

Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian materi sosialisasi dengan narasumber Bapak Ismail Kabid Pencegahan Bencana dari BPBD Provinsi Jambi dan dari BPBD Kabupaten Tanjabtim. Hadir juga pada kegiatan tersebut, Kepala Desa Lagan Ulu, Zia serta masyarakat setempat selaku calon relawan Destana.(lan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: