Proyek Fasda Perubahan Tingkatkan Motivasi Guru Buat Aksi Nyata
Nur Eriyanti, S.Pd, Guru SMPN 10 Tebo, Fasda Tanoto Foundation--
Pada Kegiatan Pertama, Fasilitator menyampaikan materi tentang Pembelajaran Aktif dan juga Penyelesaian Topik Pelatihan Mandiri, Rapor Pendidikan sampai ke pembuatan aksi nyata. Tagihan dari kegiatan ini adalah penyelesaian aksi nyata dari seluruh peserta. Untuk memastikan tagihan ini diselesaikan para fasilitator melakukan pendampingan ke sekolah untuk memastikan apakah peserta sudah menyelesaikan aksi nyatanya ataupun mengalami kendala.
Praktik baik yang berhasil dilakukan proyek Fasda Perubahan Sahabat PINTAR Tebo, seelah dilakukan pendampingan pertamanya yaitu 80% dari peserta sudah berhasil mengupload aksi nyata yang mereka buat.
Semoga diakhir kegiatan nanti apa yang diharapkan atas diadakannya kegiatan ini bisa tercapai sesuai dengan target yang direncanakan. Sehingga terdapat kenaikkan capaian pada rapor sekolah dan rapor kabupaten tentunya. (*)
*) Penulis Adalah Guru SMPN 10 Tebo, Fasda Tanoto Foundation
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: