KUR BCA Plafond Pinjaman 300 Juta Bisa Sambil Rebahan di Rumah, Ini Syarat-Syaratnya

KUR BCA Plafond Pinjaman 300 Juta Bisa Sambil Rebahan di Rumah, Ini Syarat-Syaratnya

Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Central Asia (BCA) 2023-Grafis Jambi Ekspres-

JAMBIEKSPRES.CO.ID- Ingin inovasi untuk memperluas usaha kecil yang telah dirintis? KUR BCA solusinya. 

Bank Central Asia (BCA) telah menghadirkan produk Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang menawarkan peluang emas bagi pengusaha skala kecil dan menengah untuk mendapatkan pinjaman dengan suku bunga yang sangat menguntungkan.

BCA menyediakan pinjaman KUR dengan limit hingga 500 juta rupiah dengan tenor yang beragam mulai dari 1 tahun hingga 5 tahun. 

Bunga yang ditawarkan BCA untuk KUR sangat bersahabat bagi sobat UMKM mulai dari 6% efektif per tahun atau 0,5% per bulan.

Tidak perlu khawatir tentang jaminan yang harus dipersiapkan karena BCA memberikan kemudahan dengan tidak menuntut agunan selama masa pinjaman KUR berlangsung. 

BACA JUGA:Tabel KUR BRI 29 September 2023, KUR BRI Murah Meriah, Pinjaman 35 Juta Cicilan Hanya 1 Jutaan/Bulan

BACA JUGA:Tabel KUR BNI 28 September 2023, Plafond Pinjaman Rp 150 Juta Cicilan Hanya Rp 2 Jutaan Tiap Bulan

Fleksibilitas dan kemudahan juga ditawarkan BCA selama proses pengajuan KUR, cukup lewat hp tidak perlu panas-panasan di jalan atau mengantri panjang di bank

Semuanya bisa dilakukan sambil rebahan rumah.  KUR BCA secara online dapat dilakukan melalui pengisian formulir yang ada di website resmi BCA melalui tautan https://webform.bca.co.id/Apply-Online/Kredit-Usaha-Rakyat

Berapa cicilan yang harus dibayar untuk plafond 300 juta? 

Plafond 300 juta KUR BCA dalam tenor 1 tahun atau 12 bulan angsurannya sebesar Rp 25.819.000

Kemudian untuk pinjaman 200 juta tenor 2 tahun maka angsuran sebesar Rp 13.259.000 per bulan 

Kemudian jika masa peminjaman 3 tahun atau 36 bulan, cicilan perbulannya Rp 9.125.400

Tenor peminjaman 4 tahun atau 48 bulan angsurannya sebesar  Rp 7.042.00 per bulan, sedangkan untuk tenor  5 tahun atau 60 bulan, angsuran perbulannya Rp 5.792.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: