>

Berkah Jalan Tol Betung-Tempino-Jambi, Warga Sungai Lilin Kaya Mendadak Terima Rp 1,4 M

Berkah Jalan Tol Betung-Tempino-Jambi, Warga Sungai Lilin Kaya Mendadak Terima Rp 1,4 M

Jalan Tol Trans Sumatera-Foto: Dok Hutama Karya-

MUBA, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Jalan Tol Betung- Tempino- Jambi memberi berkah tersendiri bagi masyarkat sekitar.

Disamping bisa memperlancar akses dari Jambi ke Palembang atau sebaliknya bisa lebih cepat, juga ada warga yang mendapat durian runtuh alias langsung kaya karena lahannya terlewati jalur tol.

Sebagai contoh warga Seratus Lapan, Kecamatan Babat Supat dan warga Desa Bukit Jaya Kecamatan Sungai Lilin yang terima ganti untung ini.

Tak tanggung-tanggung warga yang lahannya terkena jalur tol Betung-Tempino-Jambi ada yang terima Rp 1,4 Miliar.

Hal itu diungkapkan warga Desa Seratus Lapan, Sudirman. "Alhamdullilah saya bersama rekan-rekan  lainnya sudah menerima uang ganti untung hari ini. Saya sendiri menerima sebesar 1,4 Miliar, dengan luas lahan 15,540 M2,"ucapnya seperti dikutip dari Pemkab Muba (21/11)

Di informasikan jumlah warga yang mendapatkan uang ganti untung pembangunan tol tersebut yaitu, 4 orang warga Desa Seratus Lapan Kecamatan Babat Supat dan 40 orang warga Desa Bukit Jaya Kecamatan Sungai Lilin.

Pj Bupati Muba H Apriyadi melalui Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Muba H Yudi Herzandi SH MH dalam kesempatan itu secara langsung menyerahkan secara simbolis uang ganti untung. Dirinya berharap pembangunan Jalan Tol Betung (Sp.Sekayu) – Tempino – Jambi di Kabupaten Muba segera selesai 100 %, pasalnya dari pembebasan lahan sendiri terus mengalami progres.

"Seperti yang disampaikan Pj Bupati pada penyerahan ganti rugi warga di Bayung Lencir, bahwa sempat dilema untuk mempercepat proses ganti rugi.  Saat itu banyak persoalan yang harus dituntaskan, terus terang kita bersama tim sempat galau. Namun, Alhamdulillah dengan segala kerja keras Tim akhirnya setelah warga Bayung Lencir secara resmi dibayarkan uang ganti untung lahannya yang terdampak pembangunan jalan tol di Muba, kali ini giliran warga Desa Seratus Lapan Kecamatan Babat Supat dan warga Desa Bukit Jaya Kecamatan Sungai Lilin," ungkap Yudi.

Menurut Yudi dirinya ditugaskan Pj Bupati Muba melakukan kunjungan ke lapangan untuk menyaksikan pelunasan ganti rugi pembayaran bidang tanah tersebut. “Alhamdulilah tidak ada masalah semuanya sudah terbayar semua,” ujarnya.

Progres Jalan Tol

Progres pekerjaan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) yang melewati Jambi sudah dimulai.

Pada tahap awal untuk ruas yang dinamakan Bayung Lencir - Tempino Seksi 3 sepanjang total 15 Kilometer (Km) ini sudah dilakukan pembukaan lahan atau land clearing sebanyak 5,1 Km. Alat-alat berat pihak kontraktor jalan tol Hutama Karya (HK) juga telah tampak melakukan pembersihan di lokasi.

Hal ini diakui oleh Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pembangunan Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino Seksi 3 Arif Budiarto. “Sudah land clearing sepanjang 5,1 kilometer,” ujar Arif kepada Jambi Ekspres (20/6/2023).

Ia merincikan, daerah yang sudah dilakukan land clearing berada di desa Muaro Sebapo 2,7 km. Sedangkan sisanya yang sudah ada di desa Sungai Landai sebanyak 2,4 Kilometer. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: