Segini Panjang Tol Sibanceh Jika Tersambung Utuh Desember 2023
Tol Aceh ruas Sigli-Banda Aceh akan tersambung 100 persen akhir Desember 2023-Foto: Dok Hutama Karya-
JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Backbone Jalan Tol Trans Sumatera Tol Sigli-Banda Aceh (Sibanceh) akan tersambung seutuhnya pada Desember 2023. Lantas berapakah panjang Tol Sibanceh jika nanti semua terbentang utuh?
Sebelum membahas panjang bentang tol, sekedar informasi, Tol Sibanceh secara keseluruhan telah menelan investasi senilai Rp 12,35 triliun.
Dikerjakan PT Hutama Karya (Persero) sebagai Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) dan dilaksanakan oleh kontraktor PT Adhi Karya (Persero) Tbk.
Jalan Tol Sibanceh dibagi menjadi 6 seksi dengan total panjang keseluruhannya adalah 74,2 kilometer.
Seksi 1 adalah ruas Tol Padang Tiji-Seulimeum, Seksi 2 ruas Tol Seulimeum-Jantho sementara Seksi 3 yaitu Tol Jantho-Indrapuri.
Adapun Seksi 4 Tol mencakup ruas Indrapuri-Blang Bintang, Seksi 5 Tol Blang Bintang-Kuta Baro, dan Seksi 6 Jalan Tol Kuta Baro-Baitussalam.
Helson mengatakan, Tol Sibanceh merupakan bagian dari Jalan Tol Trans-Sumatra (JTTS), dan menjadi jalan tol pertama di Bumi Serambi Mekkah.
Nantinya, ruas ini akan terhubung dengan Tol Lhokseumawe-Sigli yang masih dalam tahap perencanaan oleh Kementerian PUPR dan PT Hutama Karya.
Adapun seksi 2, 3, 4 Tol Sibanceh telah beroperasi dan kini tinggal menunggu penyelesaian ujung pembuka di Seksi 1 dan Ujung penutup Seksi 5 dan 6.
Kehadiran Tol Sibanceh di Bumi Serambi Mekkah telah memperpendek jalur perjalanan dari Banda Aceh ke Sigli. Dulu sebelum ada jalan tol perjalanan bisa memakan waktu 3 jam dan jika ada tol maka perjalanan hanya akan memakan waktu jam saja.
Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Helson Siagian melalui keterangannya menjelaskan, khusus untuk Seksi 5 dan 6 bahkan akan dibuka dalam waktu dekat dan saat ini sudah dalam proses peetapan tarif.
Sementara Seksi 1 konstruksinya telah lebih dari 60 persen. " Jadi kami yakin target Tol Sibanceh tersambung penuh akhir tahun ini akan tercapai," ujarnya dikutip Jambi Ekspres Sabtu (17/6). (dpc)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: