>

Polkesjam Jambi Gelar Dies Natalis ke XXII, Miliki SDM Berkualitas Dengan Lulusan Siap Berkompetisi

Polkesjam Jambi Gelar Dies Natalis ke XXII, Miliki SDM Berkualitas Dengan Lulusan Siap Berkompetisi

Foto bersama--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Politeknik Kesehatan Kemenkes Jambi (Polkesjam) sebagai Institusi Perguruan Tinggi Kesehatan Milik Pemerintah (Negeri), menggelar kegiatan dies Natalis ke XXII. Rangkaian kegiatan dies Natalis ini digelar Kamis - Sabtu (8-10/6). 


Lomba fashion show para dosen--

 Dies Natalis kali ini diisi dengan berbagai kegiatan, baik akademik maupun non akademik berupa Orasi Ilmiah oleh DR. Pahrur Razi,SKM,MKM., pameran karir Expo dengan menampilkan semua Mitra Polkesjam, Stand Jurusan dari tujuh Jurusan dengan empat belas Prodi menampilkan keunggulan di setiap Prodi, berupa inovasi dari dosen,mahasiswa yang di pamerkan di setiap stand. Selanjutnya kegiatan Non Akademik berupa lomba lomba antar mahasiswa, antar ASN di Polkesjam, mulai dari Badminton, Volly, Flox, Duta Polkesjam, Nyanyi, Fasion Show, Senam, Lomba Masak antar ASN, Lomba Stand antar Jurusan dan Direktorat. Kegiatan puncak diisi dengan jalan Santai.


7 stand jurusan yang menampilkan keunggulan jurusan jurusan di Polkesjam--

Dies Natalis ke XXII ini terasa sangat meriah bukan saja dengan berbagai perlombaan yang diadakan tetapi juga dengan hadirnya para tamu undangan yang spesial, antara lain Gubernur Jambi DR.H.Alharis,S.Sos., Wakil Wali Kota Jambi DR.dr.H.Maulana SKM,MKM., Kadis Kesehatan Prov Jambi, Kepala BKD, Kadis SosNakertrans Prov Jambi, Mitra Bank BSI, Bank BRI, Bank Mandiri, Ketua Team Penggerak PKK Prov Jambi beserta Jajaran, Ketua Darma Wanita Persatuan Dinkes Prov Jambi beserta Jajaran, Ketua Darma Wanita Persatuan Polkesjam dan Jajaran, Civitas akademika Polkesjam, serta tamu Undangan lainnya.


Direktur Polkesjam saat memaparkan orasi Ilmiah--

"Harapannya Polkesjam mampu meningkatkan dan membantu pelayanan yang ada di fasilitas kesehatan yang tersebar di Provinsi Jambi. Jurusan yang harus mampu mencerminkan kualitas sehingga harus di jaga konsistensi dari Poltekkes Kemenkes Jambi," jelas Gubernur Jambi yang hadir langsung di Kampus Poltekkes Kemenkes Jambi. 


Foto Bersama Civitas Akademika Polkesjam dan Gubernur Jambi--

Gubernur Jambi juga sangat mengapresiasi dengan pelepasan lima orang mahasiswa Jurusan Keperawatan yang berangkat ke Jepang. Hal ini pastinya akan meningkatkan devisa negara khususnya Jambi dan membuktikan akan pentingnya Penataan yang lebih komprehensif Kelas International  yang ada di Polkesjam.

 

"Luar biasa, di karir expo kita melihat alumni alumni Poltekkes mengembangkan dirinya sehingga mereka menciptakan lapangan usaha baru. Hal ini agar lulusan nantinya tidak selalu menggantungkan masa depan dengan Pemerintah," jelas Gubernur Jambi. 


Penyerahan kenang kenangan--

Direktur Polkesjam, Rusmimpong, S.Pd., M.Kes mengatakan dies Natalis tahun 2023 ini sangat spesial, selain karena dihadiri berbagai pimpinan daerah dan juga mitra dari Polkesjam. Dimana sat ini Polkesjam sudah mampu bersaing dengan berbagai Perguruan Tinggi yang ada di Indonesia, Provinsi Jambi, bahkan saat ini Polkesjam sudah BLU. 

"Pada usia ke XXII ini Polkesjam sudah siap dan mampu bersaing, hal ini didukung dengan SDM yang kita miliki sudah berkualifait ditambah dengan jumlah lulusan setiap tahunnya mencapai 1000 orang yang pastinya siap berkompetisi bahkan langsung mendapatkan pekerjaan dan mengisi Fasilitas yang ada, baik di Jambi maupun luar Jambi," jelas Direktur Polkesjam dua periode ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: