Penampilan Tipe-X pada Semarak HUT Kota Jambi, Fasha: Memberi Efek Positif pada UMKM
Penampilan band Tipe- X sukses menghibur penggemar di Kota Jambi, dalam acara Pesta Rakyat HUT Pemkot ke-77 dan Hari Jadi Tanah Pilih Pusako Batuah Kota Jambi ke-622 tahun, di Bundaran Tugu Keris, Jumat Malam (26/5). --
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Penampilan band Tipe- X sukses menghibur penggemar di Kota Jambi, dalam acara Pesta Rakyat HUT Pemkot ke-77 dan Hari Jadi Tanah Pilih Pusako Batuah Kota Jambi ke-622 tahun, di Bundaran Tugu Keris, Jumat Malam (26/5).
Band yang digawangi vokalis, Tresno Riadi dan kawan-kawan, membius penonton yang didominasi anak-anak muda, dan tentunya anak-anak 1990-an bernostalgia yang turut menyesaki lokasi konser.
Penampilan musisi dan band lokal menghibur
penonton terlebih dahulu. Sebelum, Tipe-X tampil, Ex Vokalis Jamrud, terlebih dahulu menghangatkan pesta perayaan HUT Kota Jambi dengan menghadirkan lagu-lagu Jamrud yang telah familiar di telinga masyarakat.
Lagu berakit-rakit milik Jamrud dinyanyikan vokalis yang sempat mengantikan Krisyanto saat Dia sedang mencoba bersolo karir di belantika musik Indonesia. Nyatanya, lagu ini mampu mencuri perhatian penonton yang menunggu penampilan Tipe-X.
Melati aku benci kamu di pilih grub band beraliran SKA ini sebagai lagu pembuka dan mampu membuat penonton yang didominasi generasi Z bergoyang di konser perayaan HUT Kota Jambi.
Walau sempat diguyur hujan dan suasana malam yang cukup dingin nyatanya tidak menyurutkan minat warga Jambi untuk menikmati lagu-lagu dari grub band yang sempat hits di tahun 2000 an ini.
Memasuki lagu kedua, penonton semakin bersemangat untuk menghentakkan badan seiring lantunan irama SKA dan membuat penonton semakin histeris.
Ummu Khoirul, satu diantara penonton yang datang bersama dua temanya mengatakan Dia sengaja meluangkan waktu untuk melihat konser tipe-X ini.
“Kami kangen ber SKA ria,” ujarnya bersama teman-temanya Jumat malam (26/5).
Lebih lanjut Ummu mengatakan, lagu-lagu dari Tipe-X ini sempat menemaninya di kala muda.
“Dulu, lagu-lagu dari tipe-X ini menjadi penyemangat hidup,” ujar wanita kelahiran 1986 ini.
Sementara itu, Walikota Jambi, Syarif Fasha mengatakan hiburan ini sangat dinikmati oleh masyarakat. Bukan hanya dari warga Kota Jambi dan sekitarnya, tetapi juga ada yang dari Palembang dan Lubuk Linggau.
“Saya ucapkan terima kasih para penonton yang sudah menjaga situasi tetap kondusif, kemudian Band Tipe-X yang sudah menghibur kami semua, serta para sponsor,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: