>

10 Provinsi Penghasil Kelapa Sawit Terbesar di Indonesia, Ini Daftarnya

10 Provinsi Penghasil Kelapa Sawit Terbesar di Indonesia, Ini Daftarnya

ilustrasi kelapa sawit--

JAMBIEKSPRES.CO.ID- Dalam hal industri kelapa sawit, Indonesia harus berbangga. Hingga hari ini, Indonesia masih menduduki nomor 1 negara sebagai penghasil kelapa sawit.

Perkebunan kelapa sawit di Indonesia membentang di Pulau Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan Papua.

Yang jadi pertanyaan, siapakah yang terbesar penghasil kelapa sawit di Indonesia? Apakah itu di Sumatera atau Kalimantan?

Sebelumnya terjawab, yang jelas kelapa sawit di Indonesia merupakan salah satu komoditas perkebunan yang memiliki peran strategis dalam pembangunan ekonomi Indonesia.

Sebagai penghasil kelapa sawit terbesar di dunia, industri kelapa sawit telah menyediakan lapangan pekerjaan sebesar 16 juta tenaga kerja baik secara langsung maupun tidak langsung.

Menurut data dari Kementerian Perdagangan, pada tahun 2022 produksi CPO di Indonesia mencapai 48,8 juta ton, dan sepuluh provinsi penghasil terbesar menyumbang sekitar 85% dari produksi nasional tersebut.

Sebelumnya pada tahun 2019 secara total nilai ekspor perkebunan mencapai US$ 25,38 miliar atau setara dengan Rp. 359,14 triliun (asumsi 1 US$= Rp 14.148). 

Kontribusi nasional pada sub sektor perkebunan terhadap perekonomian nasional semakin memperkokoh pembangunan perkebunan secara menyeluruh. 

Mengutip data Statistik Perkebunan Unggulan Nasional 2019-2021 yang dikeluarkan Dirjen Perkebunan, pada tahun 2021 luas areal kelapa sawit Indonesia mencapai 15.081.021 hektar dengan jumlah produksi mencapai 49.710.345 ton. 

Berikut merupakan 10 Provinsi penghasil sawit terbesar di Indonesia:

1. Riau: 2.741.621 hektar

2. Kalimantan Barat: 2.017.456 hektar

3. Kalimantan Tengah: 1.922.083 hektar

4. Sumatera Utara: 1.373.273 hektar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: