Sering Unggah Foto Mesra Ujungnya Gugat Cerai. Ini Kata Ahli
Ilustrasi mengunggah foto mesra dengan pasangan-Foto: instagram-
JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Belajar dari banyak pasangan selebriti ternyata sering mengunggah foto-foto mesra dan foto berduaan tak menjamin mereka bahagia tapi sebaliknya, malah berujung saling gugat cerai.
Beberapa peneliti mengungkapkan bahwa foto mesra yang sering diumbar di ruang publik sebenarnya menyembunyikan sisi gelap tentang hubungan antara keduanya.
Apalagi foto-foto atau video kemesraan diumbar secara berlebihan, itu bisa saja mereka sedang menyamarkan perasaan tidak puasnya dengan pasangannya.
Namun, jika foto mesra sering dibagikan hanya untuk konsumsi mereka berdua, misalnya suami sering mengirim foto mesranya kepada istri pun sebaliknya, itu malah lebih positif untuk keduanya.
Juga apabila foto pasangan dijadikan foto profil di handphone masing-masing, itu juga menunjukkan kepuasan atas pasangannya dan hubungannya.
Sebuah penelitian yang berjudul “Can You Tell That I’m in a Relationship? Attachment and Relationship Visibility on Facebook," para peneliti membuat pernyataan bahwa mereka yang mencoba membuat hubungan mereka lebih terlihat, sesungguhnya sedang insecure tentang perasaan pasangan mereka.
Hipotesis ini pun kemudian terbukti saat peneliti ini membuat penelitian yang melibatkan 108 pasangan dalam status hubungan pacaran.
Pasangan ini diteliti selama dua minggu. Selama penelitian mereka diminta menjawab pertanyaan pendek secara online.
Pasangan ini juga diminta melaporkan isi hati mereka, perasaan tentang hubungan mereka, termasuk aktivitas mereka di sosial media, mulai dari foto, komentar hingga statusnya.
Mengejutkan, dari hasil penelitian, ditemukan, saat mereka sedang insecure atau sedang ada perasaan ragu, cemas, dan kurang percaya diri, mereka mengunggah lebih banyak hal terkait hubungan asmara mereka.
Hasil penelitian ini diperkuat pula oleh teori Nikki Goldstein, seorang pakar hubungan. Kata Nikki, mereka yang mempromosikan hubungan melalui media online terlalu sering sebenarnya mengalami masalah dengan pasangan mereka.
Sementara itu para peneliti di Universitas Brunei menjelaskan, mereka yang sering mempublikasikan tentang pasangannya kepada semua pengikutnya di sosmed mungkin punya masalah dengan tingkat kepercayaan dirinya yang rendah.
Mengumbar banyak foto mesra, merupakan bentuk keinginan untuk menaikkan rasa percaya diri dan ingin menepis persepsi orang tentang buruknya hubungan dengan pasangan.
Mengumbar foto atau video mesra menjadi validasi juga untuk diri mereka sendiri bahwa hubungan “kita” baik-baik saja.
Hanya saja, perlu dicatat juga, tidak mengupload sama sekali foto dengan pasangan juga tidak dianjurkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: