>

Seorang Pria di Ditangkap Warga Diduga Lecehkan Dua Wanita Di Masjid

Seorang Pria di Ditangkap Warga Diduga Lecehkan Dua Wanita Di Masjid

--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Seorang pria ditangkap warga Diduga lecehkan  dua wanita saat sedang ambil wudu wanita di masjid kawasan RT 19, Beringin, Thehok, Jambi Selatan, Senin (13/2) pukul 14:00 WIB.

Farizal selaku warga sekitar menjelaskan, aksi pelaku tersebut berlangsung, saat dua orang wanita yang merupakan kakak adik sedang mengambil wudu.

Saat itu, satu orang korban sedang mengambil wudu dan satu orang lainnya di dalam kamar mandi.

Kemudian, pelaku secara tiba-tiba mendatangi korban yang sedang mengambil wudhu.

"Waktu itu ada dua orang kakak adik, si adiknya di kamar mandi, kakaknya sedang wudhu. Dan dia langsung pegang tangan si kakak korban," kata Farizal, Senin (13/2).

Mendapat perlakuan tersebut, korban spontan teriak minta tolong, sehingga adiknya yang berada di dalam kamar mandi langsung keluar melihat kakaknya.

Melihat adik korban keluar wc, pelaku malah kembali memegang kaki adik korban.

"Jadi, dua-duanya dipegang, kaki adik korban sama tangan kakak pelaku," katanya.

Setelah teriakan korban terdengar, sejumlah warga akhirnya mendatangi lokasi wudu wanita, dan langsung mengamankan pelaku.

"Sudah diserahkan ke polisi langsung," tutupnya.

Sementara itu,Kapolsek Jambi Selatan AKP Suhendry saat dikonfirmasi Jambi Ekspres membenarkan kejadian ini.

"Benar, tadi warga daerah beringin ada mengamankan seorang pria, tapi pria tersebut langsung di bawa ke PPA polresta Jambi, karena diduga kasusnya pelecehan," jelasnya.(Raf)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: