>

Harga Sawit di Tanjabtim Turun, Harga Perkilonya Rp 1.800-1.850

Harga Sawit di Tanjabtim Turun, Harga Perkilonya Rp 1.800-1.850

Ilustrasi buah kelapa sawit--

MUARASABAK, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Harga Tandan Buah Segar (TBS) sawit di Kabupaten Tanjabtim saat ini mengalami penurunan dibandingkan dari sebelumnya.

Turunnya harga TBS sawit tersebut terus terjadi beberapa Minggu terakhir ini.

Sebelumnya, harga TBS sawit tembus hingga Rp. 2.100 per Kilogram. Kemudian beberapa hari kembali mengalami penurunan harga dari Rp. 1.900 hingga Rp. 1.950 per Kilogram.

Dan saat ini hanya tinggal Rp. 1.800 sampai dengan 1.850 per Kilogram.

Hal ini diakui Ikhsan, salah satu pengepul sawit di Kecamatan Muara Sabak Timur, Kabupaten Tanjabtim. Menurutnya, penurunan harga ini cukup drastis, karena sebelumnya sempat di harga Rp. 2.100 per Kilogram.

"Kalau turunnya harga Rp. 1.800 - 1.850 itu ditingkat petani, jadi sekitaran Rp. 200 sampai Rp. 300 yang turun," katanya

Tentunya kondisi ini membuat petani khawatir dan resah, jika kapan-kapan terjadi lagi harga TBS sawit anjlok hingga dibawah Rp. 1.000 per Kilogram. Petani mengharapkan hal itu tidak terjadi lagi.

"Untuk saat ini para petani cukup khawatir, paling takut kalau harga di bawah 1.000 rupiah," katanya.

Dia menambahkan, di musim hujan saat ini, petani juga mengkhawatirkan kalau TBS sawit akan rontok. Selain itu, musim penghujan membuat petani kesulitan untuk mengeluarkan hasil panennya.

"Musim penghujan ini membuat buah sawit rontok dan kelapa sawit kesulitan mengeluarkan buah," tukasnya.(lan)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: