Dosen Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat Gelar Pelatihan dan Pendampingan Program di Puskesmas

Dosen Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat Gelar Pelatihan dan Pendampingan Program di Puskesmas

kegiatan pelatihan dan pendampingan program upaya kesehatan masyarakat.--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Perencanaan program memegang peranan penting dalam melaksanakan upaya yang berorientasi kepada derajat kesehatan masyarakat di suatu wilayah.

Peran aktif tersebut dibuktikan dengan kegiatan pelatihan dan pendampingan program upaya kesehatan masyarakat yang dilakukan di Puskesmas Sengeti Kabupaten Muaro Jambi. 

Diawali dengan brainstorming komitmen bersama antara Kepala Puskesmas yang dipimpin langsung oleh Pimpinan Puskesmas Sengeti Sajidin, SKM didampingi seluruh penanggung jawab Program Upaya Kesehatan Masyarakat dan Upaya Kesehatan Perorangan.  


Pemberian materi secara bergantian dengan metode sharing discussion.--

Tim Pengabdian Ketua Masyarakat  Dr Dwi Noerjoedi anto SKM M.Kes, CIQaR  yang sekaligus sebagai Ketua Pusat Studi Kependudukan dan Kesehatan Masyarakat dan beranggotakan Adila Solida SKM.M.Kes dan Arnild Augina Mekarisce SKM MKM, memberikan materi secara bergantian dengan metode sharing discussion.

“Materi yang difasilitasikan berupa pentingnya dokumen perencanaan program, identifikasi dan paparan program, paparan indicator kinerja sesuai standart pelayanan minimal bidang kesehatan,  dan penyusunan indicator monitoring dan evaluasi keberhasilan,” kata Tim Pengabdian Ketua Masyarakat  Dr Dwi Noerjoedi anto SKM M.Kes, CIQaR .


Peserta pelatihan.--

Kegiatan ini dijelaskannya dilakukan atas kerjasama dengan konsep simbiosis mutualisme dengan beberapa agenda dalam upaya peningkatan kinerja puskesmas sengeti dalam memberikan layanan kesehatan yang berkualitas. Harapan yang ingin dicapai ketersediaan dokumen usulan perencanaan Program sesuai dengan Visi dan Misi  Puskesmas Sengeti menuju Sengeti Sehat Sejahtera Bebas penyakit pada tahun 2024. 

Sebagai rencana tindak lanjut dalam bentuk perjanjian Kerjasama diharapkan adanya keberlanjutan melalui rancangan agenda kegiatan pada tahun 2023 diantaranya Penyusunan Dokumen Rencana Strategis dan Rencana Operasional Operasional Puskesmas Sengeti dan analisis beban kerja sumber daya manusia menuju peningkatan standart Akreditasi Puskesmas. (adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: