>

Sudah 50 Peserta Mendaftar Jadi Panwascam di Bawaslu Batanghari. Ini Asal Kecamatan dan Jumlah Pendaftarnya

Sudah 50 Peserta Mendaftar Jadi Panwascam di Bawaslu Batanghari. Ini Asal Kecamatan dan Jumlah Pendaftarnya

Pendaftaran Panwascam di Bawaslu Batanghari--

BATANGHARI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Batanghari mendata, di hari ketiga sejak dibukanya pendaftaran Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam), sudah 50 peserta yang telah mendaftar hingga Jumat (23/09).

Andi Kurnia,S.Pd.I Kordiv SDM Bawaslu Kabupaten Batanghari saat dikonfirmasi mengatakan pendaftar berasal dari Kecamatan Mersam 4 orang, Kecamatan Maro Sebo Ilir 4 Orang, Kecamatan Pemayung 6 orang, Kecamatan Maro Sebo Ulu 9 orang, Kecamatan Muara Bulian 14 Orang, Kecamatan Tembesi 8 orang, Kecamatan Batin XXIV 3 Orang dan Kecamatan Bajubang 6 orang.

 

"Total 50 Orang dengan rincian laki-laki 31 orang, perempuan 19 Orang,"Ujar Andi.

 

Andi menambahkan pendaftaran Panwascam terhitung mulai dari tanggal 21-27 September 2022. Kemudian untuk kuota pendaftarnya tidak dibatasi, dan di setiap kecamatan akan di ambil 3 orang untuk menjadi Panwascam.

 

"Sebelum ditetapkan dan terpilih menjadi panitia pengawas para peserta yang telah mendaftar akan melalui 2 tahapan tes yang akan dijalani yaitu tes Computer Assisted Test (CAT) dan tes wawancara."Tuturnya.

 

Untuk diketahui para pendaftar harus memiliki syarat khusus, seperti berdomisili asli di Batanghari, berusia minimal 25 tahun dan memiliki Ijazah terakhir Sekolah Menengah Atas (SMA).(rza)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: