UIN SUTHA Raih “BEST CAMPUS PARTNER OF THE YEAR” QuBisa

UIN SUTHA Raih “BEST CAMPUS PARTNER OF THE YEAR” QuBisa

--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID – UIN Sulthan Thaha Saifuddin (STS) Jambi terus menorehkan berbagai penghargaan, kali ini menjadi salah satu dari 124 kampus seluruh Indonesia yang meraih penghargaan “BEST CAMPUS PARTNER OF THE YEAR” pada perayaan hari jadi QuBisa yang kedua, secara virtual, Sabtu (28/5). Dengan mengambil tema “AMA2ING QUBISA”, QuBisa memberikan penghargaan kepada Kampus yang tepilih sebagai Best Campus Partner of the Year..

“UIN SUTHA mengucapkan terima kasih kepada QuBisa karena diizinkan untuk bekerja sama dan menerima penghargaan ini, pastinya kita berharap kedepannya ada banyak karya yang dapat memajukan pendidikan di Jambi dan Indonesia,” jelas Rektor UIN STS Jambi, Prof. Dr. H. Suaidi,MA.,Ph.D.

QuBisa merupakan platform belajar online terbesar di Indonesia yang bertujuan meningkatkan keterampilan diri dan digital untuk mahasiswa, profesional , dan pengusaha, merayakan hari jadinya yang kedua pada bulan ini.

Yacobus selaku COO QuBisa, menyatakan terima kasih kepada seluruh 124 kampus yang mendukung QuBisa melalui QuBisa Goes To Campus , dirinya juga berbangga kepada sobat QuBisa karena sudah memilih QuBisa sebagai tempat Belajar Online dan Upgrade Skill secara daring. kami juga dapat berbangga dan bersyukur selama 2 Tahun ini karena dapat memberikan dampak kepada Indonesia dengan ±4 Juta user diseluruh Indonesia mulai dari Sabang sampai Marauke.

“Harapan kami kedepannya QuBisa bisa menyentuh 10 – 20 Juta user diseluruh Indonesia, sehingga banyak orang bisa tumbuh bersama QuBisa dan juga kami menyadari bahwa semakin tumbuh QuBisa semakin banyak Inovasi tentunya konten-konten yang ada diharapkan sesuai dengan kebutuhan kerja, dan mengadakan Boothcamp agar user ready ditempat kerja, tampilan website dan aplikasi akan terus diperbaruhi agar lebih fun tentu dengan harga yang terjangkau bagi kaum milenial.” tutur Yacobus.

Dalam kesempatan ini, UIN STS Jambi mengirimkan perwakilan dari UIN STS Jambi, Ketua Pusat Keterampilan Akademik Mahasiswa dan Pusar Karir Alumni Nurlia Fusfita,M.Ec. Besar harapan QuBisa selalu bisa memberikan inspirasi dan motivasi kepada seluruh sobat milenial dalam menghadapi Society 5.0 dan menghasilkan anak muda yang dapat membanggakan Indonesia.

“Kami juga mengharapkan feedback-feedback yang konstruktif dari sobat-sobat QuBisa agar kita tetap bisa berkreasi, karena tanpa feedback dan harapan kepada kami tentu kami tidak akan dapat berkembang secara cepat seperti sekarang.” tutur Maria, selaku Komisaris QuBisa. (uci)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: