Samsat Razia Nopol
SAROLANAGUN - Bertempat di depan kantor Polsek Sarolangun ,kemarin (17/10) jajaran UPT Samsat Sarolangun dan Satlantas Polres Sarolangun mengadakan razia gabungan dengan sasaran pemeriksaan pajak kendaraan khususnya yang memakai seri luar Jambi (tidak pakai BH), atribut kendraan seperti helm, STNK.
‘’Dalam operasi perdana ini, pelanggaran yang berbentuk tidak pakai helm dan tidak memiliki SIM maka penyelesaiannya melalui Satlantas. Jika pajak mati atau makai seri luar Jambi, maka akan diselesaikan melalui Samsat atau Dispenda,’’ sebut Kasasatlantas Polres Sarolangun, AKP Umar Wijaya Sik, kemarin.
Selain itu, berdasarkan data yang didapatkan harian ini dari pihak dispenda kendaraan yang terjaring razia lantaran tidak memakai seri jambi sebanyak lima kendraan semuanya kendraan roda empat. Sedangkan yang sudah mati pajak 15 kendaraan, dan sepuluh diantaranya bayar di tempat.
‘’Bagi yang makai seri luar mereka harus membuat surat perjanjian kapan mereka akan mengubah serinya ke nomor seri Jambi (BH), dan disertai membayar sumbangan pihak ketiga (SP3) minimal tiga bulan pembayaran pajak,’’ ungkap Kepala UPT Dispenda Provinsi Jambi di Kabupaten Sarolangun, Khatib Agus.
Khatib mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan tiga bentuk stiker untuk dibagikan kepada pengendra yang sudah menyelsaikan permasalahannya, baik pajak mati, seri luar, maupun sumbangan pihak ketiga. ‘’Kalau mereka sudah membayar SP3 akan kita beri stiker SP3, begitu juga dengan Pembayaran pajak mati dan Bea Balik Nama (BBN),’’ katanya seraya menambahkan, razia akan berlansung sampai akhir tahun ini dan akan dilakukan selama dua kali dalam seminggu.
Khatib berharap masyarakat Sarolangun lebih taat lagi bayar pajak, dan mengubah seri Nopol luar ke seri Nopol Jambi (BH), sebab sangat tidak wajar jika kendaraannya berkeliaran di jalan Sarolangun, sementara bayar pajaknya ke daerah lain. Selain itu, ‘’Kalau sudah bayar pajak di Sarolangun berarti mereka sudah turut serta membangun derah,’’ tandasnya.
(zha)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: