Alharis Siapkan Gebrakan Rahasia
BANGKO-Calon Kuat Bupati Merangin Al Haris sepertinya tidak akan main-main dengan niatnya untuk merubah Kabupaten Merangin lima tahun mendatang.
Dirinya menjanjikan akan membuat gebrakan dalam persaingan menuju kursi Merangin 1. Namun, dia enggan mengungkap gebrakan apa yang dimaksud.
“Pada saat yang tepat nanti tim Al Haris-Khafid Moein akan buat gebrakan yang tidak pernah dibayangkan siapa pun,” ungkap Haris.
Haris enggan merinci lebih lanjut program yang dimaksudnya. Dia hanya menjanjikan, gebrakan tersebut akan diungkap pada waktu yang tidak disangka-sangka oleh pesaingnya maupun warga Merangin. Tujuan yang terungkap secara jelas adalah tidak terjadinya imitasi kampanye yang kerap terjadi.
“Pada saat yang tepat akan kami sampaikan. Jangan sampai ada yang niru lagi,” kata Haris dengan nada bergurau.
Meskipun tidak diungkap secara jelas, gebrakan yang dimaksud Al Haris mengarah keprogram-program khusus terkait penanganan masalah-masalah utama Pembangunan di Bumi Tali Undang Tambang Teliti.
Saat disinggung terkait masalah pembangunan dan kesejahteraan masyarakat misalnya, Haris menyatakan solusi tersebut sudah termasuk dalam rencana besar yang disiapkannya.
“Itu termasuk program yang kami siapkan sebagai gebrakan. Termasuk di dalamnya bagaimana mempercepat pembangunan dan pembangunan yang bermanfaat untuk masyarakat. Semuanya spesial dan belum ada sebelumnya. Tunggu saja nanti akan kita sampaikan,” ujar kandidat yang kini menjabat sebagai Kabiro Umum Setda Provinsi Jambi itu.
“Semua tujuan dan niat yang baik, maka akan dimudahkan jalannya oleh Allah SWT, namun jika kita memiliki niat yang kurang baik, maka Allah tidak akan merestui dan meridhoi jalannya,” sambungnya.
(bjg)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: