>

2013, Citra Raya Bangun Infrastruktur

2013,  Citra Raya Bangun Infrastruktur

JAMBI- Perumahan Citra Raya Ciputra (CRC) yang membangun komplek perumahan elit di Mendalo Darat merupakan proyek terbesar di Sumatra. Proyek perumahan yang baru berjalan sejak April 2012 tersebut saat ini masih dalam pembangunan infrastruktur jalan.

                Sementara untuk pembangunan sarana lainnya seperti perumahan dan ruko serta penunjang kelengkapan komplek perumahan lainnya akan menyusul setelah pengadaan infrastruktur jalan.

                Andre Utama, Deputy Manager Marketing CRC,  menjelaskan, pembangunan sarana kelengkapan perumahan lainnya akan mulai dibangun pada thun 2013 mendatang. Oleh karena itu,  saat ini pihaknya gencar melakukan promosi kesejumlah tempat melalui even-even yang dilaksanakan.

                Adapun pembangunan infrastruktur yang mulai digarap tahun depan  diantaranya ruko, mall,  rumah sakit, serta komplek perumahan. “Pembangunan ruko nantinya memerlukan waktu 18 bulan, pembangunan rumah 24 bulan dan kelengkapan lainnya di tahun 2013,” ujarnya.

                Selain itu, pada tahun 2013 mendatang CRC juga akan mulai membangun salah satu konsep utama yang ditawarkan oleh CRC yaitu Waterpark. Dengan adanya pembangunan bersar-besaran pada tahun 2013 mendatang diharapkan dapat menyerap banyak tenaga kerja. Pasalnya, pembangunan CRC membutuhkan waktu yang memang lama.

                Pada tahun 2013 mendatang, pihaknya akan menggarap lahan seluas 35 hingga 50 hektar. Perluasan pembangunan  perumahan CRC ini dikarenakan permintaan akan perumahan terus meningkat. Bahkan sebagian sudah laku terjual, ini dikarenakan konsep hunian yang elit dan nyaman yang ditawarkan.

                “Kita juga akan membidik pasar kelas menengah, nantinya kita rencanakan akan menyediakan perumahan yang harganya berkisar di Rp 100 jutaa,” imbuhnya.

Terkait dengan even untuk mempromosikan CRC, Andra mengatakan dalam waktu dekat ini pihaknya akan mengdakan acara Fine Bike yang akan dibuka langsung oleh Gubernur Jambi,  25 November mendatang.

(kar)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: