>

15 KM Lagi, Harimau Masuk Kota

15 KM Lagi, Harimau Masuk Kota

Keesokan harinya, Jumat (15/2) harimau tersebut terlihat berada di Pemukiman Warga di Petaling Sungai Gelam, harimau tersebut terlihat berjumlah dua ekor.

Setelah tidak muncul selama tiga hari, pada hari Senin (18/2) Harimau tersebut muncul di Desa Teluk Ketapang Pemayung, harimau tersebut tidak melakukan penyerangan terhadap warga.

Setelah kemunculan harimau tersebut di Desa Teluk Ketapang Pemayung, harimau tersebut lama tidak muncul lagi, setelah lebih seminggu akhirnya harimau tersebut menampakkan dirinya lagi Di Desa Pulau Betung Batang Hari pada hari Rabu (27/2) harimau tersebut ditemukan di perkebunan sawit tetapi tidak mengganggu.

 

Keesokan harinya, Kamis (28/2) Harimau tersebut muncul di Desa Muaro Sebo Kecamatan Jaluko, harimau tersebut sempat melukai warga bernama Sutrisno (37) saat berada di kebun karet sekitar pukul 16.00 wib, korban luka pada bagian dada dan kakinya, saksi yang melihat adalah istri korban sendiri.

Kemudian pada hari minggu (3/3) Harimau tersebut terlihat berada di Desa Baru Kecamatan Mestong dan berhasil mencakar satu orang dari arah depan.

Walaupun telah dilakukan penembakan oleh Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) harimau tersebut masih belum bisa di tangkap.

(era./cr8)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: