Strategi Memilih Sekolah, Jurusan dan Program Studi Bagi Anak

Strategi Memilih Sekolah, Jurusan  dan Program Studi Bagi Anak

Oleh : Istikomah

Sudah menjadi hal yang lumrah apabila setiap orang tua menginginkan anaknya sukses di kemudian hari, menjadi orang yang memiliki pekerjaan, jabatan, dan kemampuan keuangan yang baik, serta memiliki kesejahteraan dan kehormatan yang baik di tengah-tengah masyarakat. Untuk mencapai tujuan tersebut, biasanya orang tua akan mulai dengan memilihkan sekolah dan jurusan atau program studi yang harus dipilih oleh anaknya.

Untuk sekolah tingkat dasar sampai dengan tingkat menengah, pada umumnya relatif tidak terjadi pertentangan, karena anak cenderung menurut dan mengikuti pendapat dan keinginan orang tuanya, namun, untuk sekolah tingkat atas dan perguruan tinggi biasanya terjadi perdebatan, bahkan terkadang terjadi pertentangan antara orang tua dan anak. Apabila keinginan orang tua sejalan dengan minat dan keinginan anak, maka proses transisi pemilihan jurusan dan program studi tidak akan menimbulkan problem, tetapi apabila terdapat perbedaan dan ketidak-cocokan pilihan antara orang tua dan anak, maka problematika dan persoalan akan muncul, apalagi jika orang tua cenderung memaksakan kehendak dan keinginnya kepada anak-anaknya, dan sebaliknya anak juga ngotot dengan keinginannya.

Untuk itu, dalam tulisan ini penulis ingin mengajak para pembaca, baik selaku orang tua maupun selaku anak, untuk dapat lebih intens saling berkomunikasi, serta menemukan pemahaman diantara keduanya.

Untuk mencapai tujuan hidup dan masa depan yang lebih baik, maka haruslah dirancang sejak dari sekolah tingkat menengah bahkan tingkat sekolah dasar sekalipun. Dengan memperhatikan hobby dan bakat anak, maka peluang pekerjaan yang ideal untuk seseorang dapat diperkirakan. Sehingga pada saat menentukan jurusan di tingkat Menengah Atas, lalu perguruan tinggi dan jurusan yang dipilih, serta program studi dan keahlian spesifik yang dipilih akan sesuai dengan harapannnya.

Menentukan akan kuliah di perguruan tinggi yang mana dan program studi yang tepat, bukanlah persoalan yang mudah. Sering karena ketiadaan informasi dan ketidaktahuan akan minat atau bakat yang dimiliki, menyebabkan penyesalan di kemudian hari, tidak dapat mengikuti materi kuliah dengan baik karena tidak tertarik dibidang yang telah dipilih, tidak dapat menyelesaikan kuliah dengan baik ataupun di drop out/DO oleh perguruan tinggi tempat kuliah karena masa studi telah lewat atau indeks prestasi tidak mencapai standar yang telah ditetapkan. Maka dari itu pemilihan tempat kuliah dan program studi yang tepat sedini mungkin harus mulai dipertimbangkan.

Berikut beberapa hal dalam menentukan tempat kuliah dan program studi yang tepat agar sukses karir di kemudian hari dapat tercapai :

Kenali minat dan bakat yang dimiliki. Setiap orang adalah unik. Ini berarti minat dan bakat juga tidak sama antara satu orang dengan lainnya. Jangan karena teman dekat memilih satu perguruan tinggi dan jurusan tertentu maka anda ikut-ikutan memilih tempat yang sama kalau ternyata minat dan bakat berbeda. Jangan memilih bidang studi yang ternyata anda tidak memiliki minat dan bakat di bidang tersebut. Intinya sesuaikan program studi yang ingin diambil dengan minat dan bakat. Mengembangkan minat dan bakat yang sudah ada disertai dengan rasa suka dan ketertarikan yang kuat pada suatu program studi akan menjadi pilihan yang tepat.

Tentukan lokasi dimana akan kuliah dan Dana yang sudah dianggarkan. Penentuan lokasi kuliah juga harus menjadi perhatian. Tentukan lokasi kuliah di kota tempat tinggal atau ke luar kota. Lokasi tempat perguruan tinggi berada sebaiknya yang mudah diakses, tersedia sarana transportasi yang memadai dan bagi yang di luar kota juga tersedia tempat kost yang baik. Karena sebagian besar lulusan sekolah menengah atas belum memiliki penghasilan, maka pertimbangkan juga anggaran yang disediakan orang tua dan biaya kuliah dari perguruan tinggi yang dituju. Jika dana yang ada terbatas maka pilihlah lokasi kuliah yang dekat dengan tempat tinggal atau lokasi luar kota yang memiliki biaya kuliah dan biaya hidup yang terjangkau. Jika dana yang ada masih belum mencukupi juga atau minat kuliah dan kemampuan ada namun dana tidak ada, maka carilah beasiswa, keringanan biaya kuliah, pekerjaan paruh waktu / freelance atau sponsor untuk mencukupi kebutuhan dana anda. Jangan sampai masalah uang menjadi penghambat masa depan Anda.

Kenali Perguruan Tinggi dan jurusan didalamnya. Setelah lokasi sudah ditentukan, maka langkah berikutnya adalah mengenali perguruan tinggi yang berada didalam lokasi tersebut. Pada umumnya struktur pendidikan tinggi terdiri dari 2 jalur pendidikan yaitu pendidikan akademik dan pendidikan profesional. Pendidikan akademik menghasilkan lulusan dengan gelar S1, S2, dan S3. Sedangkan Pendidikan jalur profesional menghasilkan lulusan yang memperoleh sebutan profesional melalui program diploma (D1, D2, D3, D4).  Tentukan jalur pendidikan mana yang akan ditempuh, hal ini tentunya tidak terlepas dari minat dan dana yang sudah disediakan. Selanjutnya, kenali visi dan misi dari perguruan tinggi tersebut, fasilitas yang disediakan, kualitas dari pengajar/dosen, dan program studi yang ditawarkan di perguruan tinggi tersebut. Kumpulkan  informasi sebanyak-banyaknya sebagai bahan pertimbangan anda untuk memilih perguruan tinggi dan program studi yang ditawarkan. Informasi yang dibutuhkan tersebut dapat diambil dari berbagai sumber, misalnya : website dari perguruan tinggi yang bersangkutan karena perguruan tinggi yang baik umumnya memiliki website yang lengkap dan komprehensif terkait informasi seputar perguruan tinggi tersebut,  mengikuti open house atau program-program lain yang ditawarkan perguruan tinggi untuk lebih mengenal perguruan tinggi yang bersangkutan, atau melalui orang di sekitar anda misalnya orang tua, saudara, guru, atau teman. Bagi yang telah menyadari minat dan bakat yang dimiliki, maka pelajari program studi yang dapat mengarahkan anda menuju profesi atau bidang pekerjaan yang sesuai dengan minat dan bakat anda. Misalnya anda menginginkan menjadi seorang auditor di bidang sistem informasi perusahaan yang handal dan bermasa depan cerah, anda melihat bahwa tawaran-tawaran pekerjaan di bidang audit sistem informasi ini semakin tinggi dan semakin dibutuhkan, maka pelajari program studi didalam perguruan tinggi tersebut, yang mana yang menawarkan prospek yang mengarah ke bidang pekerjaan tersebut. Dengan memilih program studi yang sesuai minimal langkah pertama menuju masa depan yang anda cita-citakan sudah dilakukan.

Karir dan Pekerjaan. Hal berikutnya yang harus dipertimbangkan dengan sangat matang dan serius adalah apakah setelah lulus nanti ada kepastian karir dan pekerjaan yang didapatkan.

( Penulis praktisi pendidikan di Jambi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: