Membelot, Kader Golkar Disanksi
Wajib Menangkan Prabowo-Hatta
JAMBI - Seluruh kader Partai Golkar diwajibkan memenangkan pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa di Pilpres 09 Juli mendatang. Bagi yang tidak menjalankan instruksi partai maka akan diberikan sanksi.
Hal ini ditegaskan oleh Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi, Zorman Manap saat Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Partai Golkar Provinsi Jambi Sabtu kemarin.
Menurutnya, partainya berlambang pohon beringin ini siap memenangkan Prabowo-Hatta khususnya di Jambi.
‘‘Baju kuning siap memenangkan Prabowo Hatta pada 9 Juli nanti,’‘ tegasnya dihadapan para pengurus kabupaten/kota, baik itu yang menjadi kepala daerah, serta ormas golkar.
Ia juga menginstruksikan kepada kader dan pengurus untuk terlibat dalam tim kampanye, sebarkan informasi ke masyarakat untuk memenangkan Prabowo.‘‘ Kita akan beri Sanksi tegas, kepada kader yang tidak ikut sesuai dengan instruksi partai,’‘ katanya.
Sementara itu, Ketua Harian tim pemenangan Prabowo Hatta, Sutan Adil Hendra dalam sambutannya mengatakan tim kampanye Prabowo Hatta terdiri dari 6 koalisi partai, mulai dari PAN, PKS, PPP, PBB, Golkar serta Gerindra, namun yang menjadi luar biasa itu gongnya ada dipartai Golkar. Dirinya merasa terkesan karena Partai Golkar ini adalah orang-orang yang intelektual.
‘‘Artinya Partai Golkar itu adalah segudang kaum intelektual dan kiyai, insyaallah bisa memenangkan Prabowo. Rakor ini bukanlah awal, akan tetapi sudah dimulai sebelumnya melalui rapat tim koalisi pemenangan. Bangsa besar, tentu butuh pemimpin yang kuat dan itu ada di Prabowo,’‘ katanya.
Lanjutnya, Ia mengucapkan terimakasih. Melalui ikrar partai Golkar ini, itu artinya telah setuju untuk berjuang demi kepentingan NKRI. Berdasarkan tingkat elektabilitas Tingkat nasional Prabowo masih unggul 52,9 persen jika dibanding Jokowi 37,7 persen jadi Prabowo sangat meroket tingkat elektabilitasnya hingga pekan ini.
‘‘Namun saya sangat sedih di Pulau Sumatera ini khususnya di Provinsi Jambi dan Kepulauan Riau Prabowo hanya 40 persen tingkat elektabilitasnya,’‘ sebutnya.
‘‘ Kalau pasukan kuning sudah bergerak, Insyaallah bisa naek persentasenya, apalagi Partai Golkar ini partai yang besar di Jambi ini, mari kita realisasikan pada 9 juli buat menangkan Prabowo,’‘ sambungnya.
Saksi menjadi kunci sebuah perjuangan. Khusus di provinsi Jambi PKS mengambil bagian 50 persen saksi. Tentu sisanya dibagi sesuai dengan suara terbanyak.
‘‘Saksi yang belum kita terima ada dua partai Golkar dan PAN, data saksinya. Agar nanti bisa kita laporkan ke tingkat nasional uk bisa diadakan pelatihan,’‘ imbuhnya.
Kalau pemilih menengah ke atas sudah pasti pilihannya ke Prabowo dan tinggal saja saat ini sasaran medan menengah kebawah ini harus bekerja keras untuk memberikan pemahaman. Karena tidak cukup melalui blusukan saja, karena negara ini perlu diselamatkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: