Aulia Tertinggi, Afrizal dan Maizar Gugur
Penetuan siapa yang akan memimpin kampus pinang masak lima tahun yang akan datang akan ditetapkan pada rapat senat selanjutnya yang akan dilaksanakan pada 26 Oktober mendatang. Rapat ini akan dilaksanakan bersama Menteri ataupun utusan menteri.
“Menurut peraturan yang ada menteri kan mendapatkan 35 persen untuk menentukan siapa yang akan menjadi rektor, maka dari itu kita akan hadirkan langsung Menteri ataupun perwakilannya pada pemilihan pada 26 Oktober mendatang,” tegas Abdul Aziz.
Akhir dari semua proses ini akan berlangsung pada 9 Novenber mendatang, dengan tahapan pengajuan calon rektor terpilih kepada Menteri Ristek dan Dikti.
“Yang menentukan tetap keputusan menteri, karena menteri mendapatkan hak 35 persen dan senat 65 persen. Kita harapkan menetri bisa lebih adil dalam menentukan siapa yang akan ditunjuk menjadi menteri,” tutupnya.
Sedangkan jabatan Aulia Tasman, rektor UNJA yang saat ini meminpin UNJA akan berakhir pada Januari 2016 mendatang.
(uci)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: