>

Rumah Mantan Perwira Polisi Digerebek

Rumah Mantan Perwira Polisi Digerebek

“Tadi pagi sudah diamankan 1.859 butir terdiri dari tiga jenis amunisi. Kemudian Polresta Jambi melakukan pengembangan. Dari rumah yang bersangkutan terdapat temuan lagi,” ujar AKBP Yudha.

Amunisi yang diamankan ini, lanjutnya, terdiri dari 6 jenis, yakni caliber 306, caliber 308, caliber 32, caliber 38, caliber 9, 5x56 US Carabine.  Sambungnya, caliber 306, 308 dan US 5x56 US Carabine digunakan untuk senjata laras panjang. Kemudian Caliber 32 untuk pistol, caliber 38 digunakan untuk revolver. Selanjutnya, caliber 9 untuk pistol jenis FN.

“Ada juga pedang, nanti kita selidiki lagi asal-usulnya. Sekarang kita amankan di Polresta Jambi untuk penyelidikan lebih lanjut,” tegasnya.

Terpisah, Darlius (55) yang merupakan ketua RT setempat saat diwawancarai menyebutkan, tidak ada kecurigaan dari warga jika yang bersangkutan menyimpan ribuan amunisi. Menurutnya, apa yang dilakukan BS sama seperti masyarakat lainnya.

“Dak ado mencurigakan, kayak kito lah. Kalau sembahyang ke masjid,” sebutnya.

Sementara itu, Bayu Fajar anak kedua dari BS mengaku tidak mengetahui jika ayahnya menyimpan ribuan amunisi. mengatakan tidak mengetahui apa yang dilakukan oleh ayahnya tersebut, dan Disampaikannya, dirinya baru ke rumah  ayahnya itu sekitar dua minggu yang lalu. Dia sendiri tinggal di Thehok, Kota Jambi.

“Rumah Saya di belakang Polda Jambi, Saya kurang tahu. Saya baru kesini dua minggu,” akunya.

 (pds)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: