>

Wakili Indonesia di China, Wako Fasha Lepas Keberangkatan Tim Dayung Kota Jambi

Wakili Indonesia di China, Wako Fasha Lepas Keberangkatan Tim Dayung Kota Jambi

JAMBI- 22 atlet dayung Kota Jambi, Sabtu pagi (27/7) dilepas oleh walikota Jambi Syarif Fasha ke Kota Shen Nan, Provinsi Guangxi, Tiongkok, China. Mereka diberangkatkan mewakili Indonesia untuk mengikuti perlombaan dayung tradisonal perahu naga tingkat Internasional.
Dikatakan Fasha bahwa Kota Jambi patut berbangga. Sebab, atlet dayung kota Jambi terpilih untuk mewakili Indonesia berlaga di kancah Internasional, di China.
“Mereka akan diberangkatkan besok pagi (hari ini, red) ke Jakarta lalu transit di Kuala Lumpur, dilanjutkan penerbangan ke China,” kata Fasha.
Lebih lanjut Fasha mengatakan, dipilihnya Jambi mewakili Indonesia jangan membuat atlet berpuas diri. Karena hal ini harus dijadikan titik awal untuk menuju kesuksesan.
\"Dari sekian banyak kabupaten/kota se Indonesia, Jambi mewakili Indonesia untuk kejuaraan Internasional perahu naga di Provinsi Guan Xi, China. Ini menandakan upaya kita menjadikan olahraga dayung sebagai maskot kota Jambi itu sudah dilirik nasional,\" katanya.
Dirinya mengatakan ini salah satu upaya untuk mengembalikan kejayaan Jambi di bidang olahraga dayung. Fasha juga berpesan kepada atlet dan official bahwa misi ini bukan hanya misi kota Jambi, tapi misi Indonesia.
\"Dipundak mereka ada merah putih dan burung garuda, maka tugas dan tanggung jawab dilakukan sebaik baiknya,\" imbuhnya.
Dia juga berpesan kepada warga Jambi untuk mendoakan atlet yang akan bertanding ini agar meraih sukses dan diberi kesehatan hingga ke tanah air.
Pemkot Jambi turut memberikan uang saku kepada peserta yang berangkat. Yakni uang dengan mata uang negara China. \"Memang tidak banyak. Tapi setidaknya bisa langsung digunakan begitu sampai ke China,\" ujar Fasha.
Sementara itu, Kadispora Kota Jambi Moncar mengatakan kota Jambi mengirimkan 26 orang ke China. Dengan 22 orang atlet, 2 official, dan 2 orang pendamping dari Jakarta.
\"Akomodasi dan uang makan ditanggung oleh pemerintah China, mereka akan mengikuti lomba perahu naga tipe A, dengan jumlah pedayung sebanyak 22 atlet,” katanya.
Ia juga mengatakan, bahwa saat ini melihat banyak perkembangan dayung di kota Jambi dan Provinsi Jambi. Misalnya adanya Kejurnas yang baru saja usai.
“Kita juga sedang membuat proposal untuk pengadaan kelengkapan cabang olahraga dayung, semoga kita di perubahan ini ada sarana prasarana khusus dayung yang akan kita pinjampakaian untuk Podsi kota Jambi,” pungkasnya. (hfz) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: