Strada Coffee Infinity Hotel Menyelenggarakan Coffee Class

 Strada Coffee Infinity Hotel Menyelenggarakan Coffee Class

JAMBI - Infinity Hotel tidak henti-hentinya menyelenggarakan kegiatan yang bermanfaat bagi Jambi. Seiring tumbuh suburnya cafe-cafe yang menyediakan menu kopi. Starada Infinity Hotel pun menyelenggarakan Coffee Class. Pesertanya pun beragam mulai dari penikmat kopi maupun pemilik cafe dengan menu andalan racikan kopi. Niko Nanda Putra dari Strada Coffee yang telah memiliki SCA Certified of Introduction to Coffee, Sencory Skill Foundation, Brewing Foundation dan Barista Foundation mengatakan, dalam kegiatan dilaksanakan 2 Coffe Class yakni Brewing Fundamental dan Barista Experience. \"Sesuai Coffee Class nanti ada pebelajaran mulai dari basic taste tentang kopi, manual brewing dan banyak lagi,\" kata Niko kemarin (28/7). Diharapkan dengan adanya kegiatan ini akan sangat bermafaat bagi masyarakat Jambi, khususnya penikmat kopi maupun barista. Ternyata pengetahuan dan cara pengolahan kopi itu luas sekali. \"Saya sudah 4 tahun di Barista di Strada Coffee Semarang. Mudah-mudahan ilmu yang saya berikan dapat bermanfaat bagi peserta,\" jelasnya. Sementara, Kapten Restoran atau FB Service Infinity Hotel, Rini Umama Wati menambahkan, tema yang diangkat daa kegiatan adalah Ada Apa dengn Kopi?. Tujuannya adalah lebih memperkenalkan kopi kepada masyarakat Jambi. \"Apalagi kopi sudah banyak dikenal masyarakat Jambi. Tapi masih banyak orang awam mengenai jenis-jenis kopi. Dan ini diajarka di dalam kegiatan,\" terang Rini. Dia menambakan, 2 Coffe Class yakni Brewing Fundamental dan Sensory Experience nantinya membahas mengenai cara penyeduhan kopi, memperkenalkan rasa-rasa yang terdapat di dalam campuran kopi. \"Karena ternyata ada kopi yang memiliki aroma atau karakter coklat, lemon, kacang-kacangan dan lainnya. Kami undang trainer dari Strada Coffee Semarang. Karena kami mebawa brand Strada Coffe. Apalagi Starada Coffee ini pernah menyuguhkan racikan kopinya kepada Presiden Jokowi,\" tandasnya. (yos)
15:53
 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: