>

4 Kategori Durasi Seks, Anda Masuk yang Mana?

4 Kategori Durasi Seks, Anda Masuk yang Mana?

JAKARTA – Bicara seks maka durasi adalah salah satu faktor yang tak terlepaskan. Dan jika bicara durasi sesi ranjang, performa satu dan lainnya sangatlah bervariasi.

Namun pertanyaannya, normalkan durasi seks Anda dengan pasangan, jika dibandingkan kebanyakan orang?

 Well, menurut ahli, ukuran akan durasi seks sangatlah rumit untuk ditentukan. Akan tetapi dalam skala terbatas, angka itu dapat ditentukan lewat sebuah survei. 

Dan menurut sebuah studi di tahun 2008 lalu, durasi seks yang pernah tercatat dalam data medis, di mulai dari 33 detik hingga 44 menit. 

Sebagaimana dirilis pada The National Center for Biotechnology Information, ditemukan bahwa durasi seks rata-rata manusia adalah di angka 5,4 menit.

Dari situ pula, dibuat kesimpulan bahwa:

• Mereka (pria) yang hanya bertahan di bawah tiga menit, menandakan ada yang salah dengan kondisi mereka. 

• Dapat bertahan antara 3-7 menit adalah dinilai cukup

• Mampu mencapai 7-13 menit adalah durasi yang dianggap paling pas

• Lebih dari itu dinilai terlalu lama

((ruf/fin)

Sumber: www.fin.co.id

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: