>

Until Today

Until Today

 

-Kali ini semuanya berkahir dengan baik, hanya menunggu detik dimana mereka semua tahu bahwa semua ini jalan yang terbaik-

-Until Today

Adelard menerima kalung yang di berikan Soheila, entah mengapa rasanya Adelard tidak ingin menghabisi nyawa Soheila, melihat Soheila, Adelard seperti melihat ibunya yang selalu rapuh. Adelard ingin melindungi Soheila namun ego masih menguasainya.

Adelard membuka gelang bebrbentuk kunci yang selalu ia pakai dan mencoba membuka kalung yang diberikan Soheila. Disana ada foto Soheila ketika bayi dan fotonya yang masih berumur 4 tahun, Adelard tersenyum miris, di antara foto itu terselip kertas kecil yang sudah dilipat, sangat kecil.

Adelard membuka kertas itu dan Adelard tahu bahwa ini adalah surat dari ibunya, membacanya membuat Adelard merindukan ibunya dan berharap ia tidak melalui semua ini sekarang.

Adelard, jaga adikmu untuk ibu. Jangan membenci ayahmu atau adikmu, ini semua hanya salah paham yang akan menjadi rahasia kecil kami orangtua kalian. Ibu menyayangimu.

Adelard tersenyum singkat namun ia tahu bahwa ibunya tidak akan pernah berbohong padanya, tangisnya pecah walau menyeseli perbuatannya, Adelard merasa semuanya menjadi sia – sia. Harusnya ia tidak mengikuti egonya, menyalahkan Soheila pada apa yang ia rasa, karena nyatanya mereka adalah korban yang tidak tahu apa – apa.

Soheila dan dirinya tidak tahu apa – apa atas apa yang terjadi pada orangtua mereka, dan saat ini Adelard adalah satu – satunya keluargayang dimiliki oleh Soheila oleh sebab itu Adelard bertekd untuk memperbaiki segalanya.

Adelard memasuki rumah Mariana yang agak tampak kacau dan menemukan Soheila berada dalam pelukan Mariana. Mariana yang melihat Adelard mendekat tersenyum tulus, tahu bahwa semuanya memang harus seperti ini. Soheila yang tersadar melihat Adelard, entah eksperesi apa yang harus Soheila tunjukkan, Soheila tidak tahu.

Adelard menggantikan posisi Mariana, memeluk Soheila pelan dan lembut. Soheila tidak menolak, ia memeluk Adelard dengan erat, tangsinya pecah begitu saja saat Adelard memeluknya, rasanya lega dan senang sekaligus. Sama halnya dengan Soheila, Adelard merasakan apa yang Soheila rasakan, di balik tangis mereka ada tawa yang menanti juga sebuah perpisahan pada mereka yang tak ingin hal itu terjadi.

Kali ini semuanya berkahir dengan baik, hanya menunggu detik dimana mereka semua tahu bahwa semua ini jalan yang terbaik.

***

Pagi ini Adelard dan Soheila memutuskan untuk berangkat menuju Amerika, Adelard dan Soheila memutuskan untuk tinggal bersama di kota Manchester yang terletak di sebalah utara Amerika serikat dan mengutus hidup baru disana. Tidak ada yang tahu mereka akan pergi kemana hanya Dave yang tahu dengan pengecualian ia tidak akan memberitahu pada yang lain terutama Ciel. Dave tahu karena ia memaksa dan mengatakan bahwa Soheila jugalah adiknya ia yang berperan besar dalam menjaga Soheila selama beberapa tahun berkahir membuat Aderlard mau tak mau memberitahunya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: