>

Libas Jagoan Tuan Rumah, Anthony Sinisuka Ginting Lolos 8 Besar Olimpiade 2020

Libas Jagoan Tuan Rumah, Anthony Sinisuka Ginting Lolos 8 Besar Olimpiade 2020

TOKYO—Tunggal putra andalan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting melenggang ke babak delapan besar cabang olahraga bulutangkis Olimpiade 2020 Tokyo. Di perdelapan final, Ginting mengalahkan pemain tuan rumah, Kanta Tsuneyama.

Bertanding di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Kamis, 29 Juli petang yang berakhir beberapa saat lalu, Ginting memulai game ini dengan dua angka pertama. Skor kemudian menjadi sama kuat di poin 6-6.

Ginting mencetak tiga poin untuk unggul 9-7. Setelah itu, pemain unggulan kelima itu memasuki interval pertama dengan skor 11-8. Setelah beristirahat, kejar mengejar poin terjadi hingga skor 17-15. Ginting lalu memenangi set ini dengan skor 21-18.

 

Game kedua juga berjalan ketat. Kanta lebih dulu memimpin sebelum Ginting membalik keadaan di skor 3-2. Setelah itu, Ginting melejit dan memasuki interval game kedua dengan keunggulan 11-4. Usai jeda, Ginting terus melaju dan akhirnya menuntaskan pertandingan dengan skor 21-14.

Di delapan besar, Ginting akan berhadapan dengan unggulan ketiga, Anders Antonsen. Tunggal putra Denmark itu hari ini berhasil memastikan tempatnya di delapan besar dengan kemenangan stright game atas Toby Penty dengan skor 21-10 dan 21-15. (amr)

Sumber: www.fajar.co.id

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: