>

Gubernur Jambi Al Haris Tinjau 4 Pos Penyekatan

Gubernur Jambi Al Haris Tinjau 4 Pos Penyekatan

Wujud Komitmen Provinsi Dukung Pengetatan PPKM Level 4

JAMBI – Gubernur Jambi Dr.H.Al Haris, S.Sos, M.H beserta Wakapolda Jambi Brigjen Pol. Yudawan Roswinarso, S.H,M.H meninjau pos pengetatan dan penyekatan PPKM Level 4 hari kedua (24/8) di Kota Jambi. Pos penyekatan yang ditinjau yakni Pos Bandara Sultan Thaha, Pos Simpang Tanjung Lumut, Pos Simpang Gado-Gado Selincah, Jembatan Aur Duri 2.
Gubernur mengatakan pemantauan ini merupakan bentuk komitmen, dimana telah dimulai oleh walikota dengan penyekatan dan Satgas Covid-19 provinsi ikut mendukung walikota memastikan warga sudah disiplin dan sadar saat ini kondisi Covid-19 dan level 4. “Ini semua mesti ada edukasi ke masyarakat agar mereka tahu kondisi covid, agar bisa menjaga diri dan mengupayakan sudah divaksin semuanya,” kata Al Haris usai peninjauan pos penyekatan.
“Disamping itu kita pastikan masyarakat yang masuk sudah di swab antigen, ini untuk memastikan jika dia punya gejala bisa masuk ke rumah isolasi terpadu yang telah disiapkan, dan tidak melakukan isolasi di rumah,” ujar Gubernur.
Gubernur berharap pemahaman dari masyarakat bisa juga bisa ditingkatkan, agar kedepan tak ada lagi penyekatan.
Untuk pemantauan pada hari kedua ini, gubernur menyebut masyarakat sudah mulai memahami ada penyekatan, ditandai dengan mobilitas kegiatan yang berkurang. “Tinggal lagi kata Pak Wakapolda malam hari akan dipantau, hendaknya jangan warga keluar malam dan dan berkumpul lagi,”ucapnya.
Sementara terkait, vakinasi di pos penyekatan Gubernur sudah mulai dilakukan. Dari keterangan Dinas Kesehatan Provinsi Jambi telah disiapkan sebanyak 100 dosis pada pos penyekatan perharinya, yang sebelumnya vaksin ini dikirim ke Pemkot Jambi untuk disalurkan ke pos penyekatan. (aan/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: