DISWAY BARU

AS Roma Hajar Stuttgart 2-0, Niccolo Pisilli Borong Gol

AS Roma Hajar Stuttgart 2-0, Niccolo Pisilli Borong Gol

Gelandang AS Roma Niccolo Pisilli merayakan keberhasilannya mencetak gol ke gawang VfB Stuttgart pada pertandingan fase liga Liga Europa di Stadion Olimpico, Roma, Kamis (22/1/2026) waktu setempat. (asroma.com)--

ROMA, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Pemain muda Niccolo Pisilli membawa AS Roma menaklukkan VfB Stuttgart dengan skor 2-0 pada pertandingan ketujuh fase liga Liga Europa di Stadion Olimpico, Roma, Kamis waktu setempat.

Dikutip dari Antara berdasarkan catatan UEFA, pada pertandingan ini Nicola Pisilli memborong dua gol AS Roma ke gawang VfB Stuttgart pada menit 40 dan 90+3.

BACA JUGA:Bungkam Tanjabbar, PS Merangin Melenggang Ke Final Gubernur Jambi Cup 2026

Berkat kemenangan ini AS Roma naik ke peringkat enam klasemen sementara fase liga Liga Europa dengan 15 poin dari tujuh pertandingan, membutuhkan kemenangan pada laga terakhir untuk lolos otomatis ke 16 besar.

BACA JUGA:Wabup Katamso Dukung Peningkatan Kinerja Forum Pembauran Kebangsaan Tanjab Barat Tahun 2026

Di sisi lain, VfB Stuttgart tertahan di peringkat ke-12 klasemen sementara fase liga Liga Europa dengan 12 poin dari tujuh pertandingan, berjarak dua poin dari zona lolos otomatis ke 16 besar.

Roma mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu ketika laga dimulai, namun beberapa upaya yang mereka lakukan pada awal-awal laga belum membuahkan hasil.

BACA JUGA:Konsisten Dorong Kemajuan Ekonomi Desa, BRI Raih Penghargaan pada Puncak Hari Desa Nasional 2026

Stuttgart berbalik menyerang dan memberikan ancaman melalui tendangan Jamie Leweling, akan tetapi bola masih dapat diblok kiper Roma Mile Svilar.

Roma dapat unggul terlebih dahulu pada pertandingan ini melalui gol Niccolo Pisilli pada menit ke-40 setelah menerima umpan Matias Soule sehingga skor berubah menjadi 1-0.

BACA JUGA:Komisi III DPR RI Beri Rekomendasi Khusus untuk APH Jambi, Tekankan Implementasi KUHP dan KUHAP Baru

Menjelang berakhirnya babak pertama, Roma memiliki peluang untuk menggandakan keunggulan melalui tembakan Lorenzo Pellegrini yang dapat dihalau kiper Stuttgart Alexander Nubel.

Memasuki babak kedua, Stuttgart mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan sempat memberikan ancaman lewat tendangan Deniz Undav, namun kembali dapat digagalkan Svilar.

BACA JUGA:Modus Pinjam Modal Proyek, Rusdi Tipu Teman Untuk Judi Slot

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: