DISWAY BARU

Kerinci Target Surplus 100 Ribu Ton Beras

Kerinci Target Surplus 100 Ribu Ton Beras

Bupati bersama Gubernur saat panen raya di Kerinci belum lama ini.--

KERINCI, JAMBIEKSPRES.CO.ID– Sebagai lumbung padi di Provinsi Jambi, Kabupaten Kerinci tahun ini menargetkan surplus beras lebih dari 100 ton

Hal ini disampaikan Bupati Monadi saat memimpin rapat pemantapan strategi untuk mencapai surplus 100 ribu ton beras. Sebuah target ambisius namun realistis demi memperkuat ketahanan pangan Kerinci dan meningkatkan kesejahteraan petani.

Ditambahkan orang nomor satu di Bumi Sakti Alam Kerinci ini, bahwa target ambisius ini ditetapkan sebagai bagian dari program ketahanan pangan daerah dan upaya konkret untuk meningkatkan taraf hidup petani Kerinci.

BACA JUGA:BBM Solar di Jambi Langka, Antrean BBM Solar di SPBU di Kota Jambi Semakin Parah

BACA JUGA:Alih Fungsi Lahan Pertanian di Tanjabtim Ancam Ketahanan Pangan

“Peningkatan produksi beras bukan hanya soal angka, tapi soal nasib petani kita, soal masa depan anak-anak kita. Saya ingin pastikan bahwa program ini berjalan terstruktur, mulai dari penyediaan benih unggul, akses pupuk, irigasi yang memadai, hingga pemasaran hasil panen yang menguntungkan petani. Kita ingin surplus ini nyata dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Oleh karena itu, saya turun langsung, bahkan di hari libur, karena rakyat tidak bisa menunggu,” tegas Monadi.

BACA JUGA:Plafon SDN 113 Desa Baru-Mestong Ambruk, Ketua Komisi III Minta Pemkab Segera Lakukan Rehab

Ia menambahkan, rapat tersebut membahas sinergi lintas sektor, pemetaan lahan potensial, dan penguatan dukungan teknis dari penyuluh lapangan. Pemerintah daerah, menurut Monadi, akan memberikan insentif bagi kelompok tani yang berhasil meningkatkan produktivitas secara signifikan.

BACA JUGA:Sudah Mulai Masuk Asrama, Kloter 13 JCH Jambi Berjumlah 267 Orang, Ini Rinciannya

Langkah ini mendapat apresiasi luas dari berbagai kalangan. Banyak yang menilai bahwa kehadiran Monadi di tengah hari libur menandakan dedikasi dan kepedulian tinggi terhadap kebutuhan dan harapan masyarakat.

Dengan kebijakan pro-rakyat dan etos kerja tinggi, Bupati Monadi terus menginspirasi birokrasi dan masyarakat untuk bersama-sama membangun Kerinci yang lebih maju, mandiri, dan sejahtera.(Hdp)

 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: