Kunjungan ini diisi dengan rangkaian kegiatan uji tera alat ukur BBM, sapa pelanggan, pemberian bingkisan apresiasi kepada operator SPBU, serta pengecekan kesiapan fasilitas Serambi MyPertamina.
Ketua Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Niti Emiliana, menanggapi positif layanan yang disiapkan Pertamina Patra Niaga selama periode libur akhir tahun.
“Langkah yang dilakukan Pertamina Patra Niaga menjelang periode Natal dan Tahun Baru merupakan bentuk tanggung jawab korporasi dalam memastikan konsumen mendapatkan produk sesuai standar, baik dari sisi kualitas maupun kuantitas. Melihat kebutuhan konsumen yang semakin beragam, Pertamina menghadirkan berbagai inovasi untuk mendukung kenyamanan, keamanan berkendara, serta kemudahan dalam mengakses produk dan layanan energi,” ujar Niti
Pertamina Patra Niaga juga mengimbau masyarakat untuk memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima, mengisi BBM sebelum memasuki jalur padat, serta melepas regulator tabung LPG apabila meninggalkan rumah dalam waktu lama. Masyarakat dapat memanfaatkan fitur Trip Planner pada aplikasi MyPertamina untuk merencanakan perjalanan, mengetahui lokasi SPBU, Serambi MyPertamina, dan layanan pendukung lainnya. Apabila membutuhkan bantuan, masyarakat dapat menghubungi Pertamina Contact Center 135 yang siaga 24 jam.
Melalui sinergi bersama YLKI dan berbagai pemangku kepentingan, Pertamina Patra Niaga berkomitmen untuk terus menghadirkan layanan energi yang andal dan berorientasi pada kenyamanan masyarakat, sehingga momen libur Natal dan Tahun Baru dapat dinikmati dengan aman dan tenang. (*)