Harga Tiket Pesawat Jakarta - Jambi Masih Murah

Rabu 02-04-2025,17:15 WIB
Reporter : Tim
Editor : Dona Piscesika

JAMBI, JAMBIEKSPRES.DISWAY.ID - Harga tiket pesawat Jakarta - Jambi pada arus balik Lebaran pekan ini terpantau masih murah. 

 

Pengamatan Jambi Ekspres di beberapa aplikasi tiket pesawat online, terlihat harga tiket dari Jakarta - Jambi mulai  5 April 2025 masih ada yang di bawah 1 jutaan. 

 

Tiket Super Air Jet untuk tanggal 5 April misalnya, terpantau Rp 795.300, sementara tiket Jakarta - Jambi Batik Air pada harga Rp 886.500, Lion Air mulai dari Rp 886.40, Citilink Rp 1 jutaan dan Garuda Indonesia Rp 1,3 jutaan. 

 

Harga di atas diintip Jambi Ekspres sore ini Selasa pukul 17.00 untuk jadwal penerbangan tanggal 5 April 2025, tentu saja harga ini bisa berubah seiring waktu. 

 

"Harga ini tentu terbilang murah, sebelum musim Lebaran dan sebelum puasa harga tiket Jakarta - Jambi rata-rata di atas 900 ribu, kami bersyukur harga masih murah karena kami mudik total 5 orang dengan anak-anak," ujar Ratna, pemudik dari Sukabumi yang hendak kembali ke Jambi, Rabu (2/4/2025).

 

Harga tiket murah ini terlihat masih berlaku hingga tanggal 16 Maret 2025. Harah murah ini berlaku untuk kursi kelas ekonomi dan tidak berlaku untuk kursi kelas bisnis. (*)

 

Kategori :