Bank Jambi Gelar RUPST, Tetapkan 2 Direksi Baru

Selasa 18-03-2025,20:20 WIB
Reporter : Fauzi Yosi Esiska
Editor : Misriyanti

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - PT Bank Pembangunan Daerah Jambi atau Bank Jambi, menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) tahun buku 2024 dan RUPS Luar Biasa (RUPSLB), bertempat di Ballroom Yoesoef Singedekane Gedung Mahligai 9 Sabtu (15/03) lalu. Pada RUPS kali ini, perseroan menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp.168,84 miliyar atau meningkat 9,15% dibandingkan nominal yang dibayarkan tahun 2023 sebesarRp.154,68 miliyar. 

“Ini adalah bukti nyata bahwa Bank Jambi yang memiliki fungsi agent of development dan value creator dapat menjalankan peran ekonomi dan social value secara simultan. Melalu i pembayaran pajak dan dividen, laba tersebut akan kembali ke masing-masing pemerintah daerah Provinsi dan Kabupaten yang dalam hal ini adalah sebagai pemegang saham Bank Jambi. Selanjutnya, Dividen ini masuk dalam APBD digunakan untuk pembangunan sarana dan prasarana serta infrastruktur masyarakat Jambi, melalui berbagai program pemerintah daerah,” ujar Direktur Utama Bank Jambi H.Khairul Suhairi.

BACA JUGA:Gubernur Al Haris Pastikan Kebutuhan Korban Banjir Terpenuhi

Pada rapat ini juga disetujui distribusi CSR sebesar 2% dari laba ke masing – masing 

Pemerintah Daerah dan Pemegang Saham lainnya, sesuai porsi saham masing – masing.

“Perseroan memiliki struktur modal yang kuat dan likuiditas yang cukup dalam rangka ekspansi bisnis dan antisipasi risiko yang mungkin terjadi dalam pengelolaan bank," paparnya.

BACA JUGA:Polisi Jadwalkan Pemeriksaan Terhadap Bendahara Serta Operator Dana Bos dari SMPN 7 dan SMPN 1 Kota Jambi

“Dengan pembayaran Dividen untuk laba Tahun Buku 2024, CAR Perseroan tetap terjaga pada kisaran 42,99% jauh di atas ketentuan minimum regulator,” imbuhnya.

Dalam RUPS kali ini juga terdapat perubahan pengurus perseroan, di antaranya menetapkan H. Achmad Nunung HS sebagai Direktur Treasury Dana, IT & Digital Bank Jambi dan Yufnizarman sebagai Direktur Kredit & Syariah, masing-masing untuk periode 2025-2029, sehingga susunan Direksi Bank Jambi menjadi :

Direktur Utama : H. Khairul Suhairi, S.E., M.M.

Direktur Treasury Dana, IT & Digital: H. Achmad Nunung HS, S.Kom.

Direktur Kredit & Syariah: Yufnizarman, S.E.

Direktur Kepatuhan : Hj. Riza Roziani, S.E., M.M.

Direktur Operasional : Dirangkap Oleh Direktur Utama

Selain itu juga membahas agenda perpanjangan Ahmad Syahrizal sebagai anggota Dewan Pengawas Syariah Unit Usaha Syariah Bank Jambi untuk periode tahun 2025 – 2028 dan juga membahas empat agenda lainnya, di antaranya:

Kategori :