JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Isu kesehatan menjadi salah satu fokus pasangan calon gubernur Jambi Romi-Sudirman di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi 2024.
Dalam visi mereka, kesehatan masyarakat menjadi prioritas utama dengan tujuan menyediakan akses kesehatan yang lebih merata dan terjangkau, serta memperkuat infrastruktur kesehatan di seluruh provinsi.
Jefri Hendrik, Direktur Center Romi Hariyanto-Sudirman mengatakan bahwa salah satu langkah penting yang akan diambil Romi-Sudirman adalah memastikan pemenuhan iuran BPJS Kesehatan untuk Penerima Bantuan Iuran (PBI) yang dibiayai oleh APBD Provinsi.
Langkah ini diharapkan dapat memberikan perlindungan kesehatan bagi masyarakat berpenghasilan rendah di seluruh kabupaten dan kota di Jambi.
"Melalui program ini, Romi-Sudirman berkomitmen untuk mengurangi kendala finansial yang sering kali menghalangi masyarakat untuk mengakses layanan kesehatan yang dibutuhkan," ujarnya.
Selain itu, kata Jefri Hendrik, Romi-Sudirman juga berencana untuk menjaga ketersediaan obat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Provinsi Jambi.
Ketersediaan obat yang memadai di rumah sakit milik pemerintah diharapkan dapat mempercepat penanganan pasien dan mengurangi keluhan terkait kekurangan obat yang kerap dialami pasien, khususnya mereka yang membutuhkan perawatan intensif.
Romi-Sudirman juga ingin memperkenalkan inovasi dalam bentuk layanan konsultasi kesehatan berbasis digital yang dapat diakses secara gratis oleh masyarakat, terutama di daerah-daerah terpencil.
"Dengan teknologi ini, masyarakat bisa mendapatkan informasi medis dan konsultasi dengan tenaga kesehatan tanpa harus datang langsung ke fasilitas kesehatan, sehingga mengurangi beban biaya dan waktu perjalanan," katanya.
Mantan sekretaris DPW PAN Provinsi Jambi ini menyebutkan, perhatian terhadap kelompok rentan, seperti penyandang disabilitas, juga menjadi perhatian utama dalam program kesehatan mereka. Romi-Sudirman berencana untuk meningkatkan aksesibilitas layanan kesehatan bagi penyandang disabilitas, dengan memperkuat fasilitas yang mendukung perawatan dan rehabilitasi mereka.
"Hal ini mencakup peningkatan kualitas layanan di rumah sakit serta pemberian perhatian khusus dalam setiap kebijakan kesehatan yang diambil," jelasnya.
Di sisi lain, Romi-Sudirman juga menyadari pentingnya kesiapsiagaan dalam situasi darurat kesehatan. Oleh karena itu, pasangan nomor urut 1 ini akan menyediakan pusat krisis hotline 24 jam di setiap kabupaten dan kota, yang akan terintegrasi dengan layanan rumah sakit provinsi.
"Layanan ini bertujuan untuk memberikan respons cepat terhadap masalah kesehatan mental maupun fisik yang membutuhkan perhatian segera," ungkapnya.
Program-program lain yang juga menjadi fokus Romi-Sudirman adalah meningkatkan sistem rujukan kesehatan jiwa dan memperluas cakupan program vaksinasi di seluruh desa di Provinsi Jambi.
Mereka berkomitmen untuk memperkuat sistem kesehatan jiwa di kabupaten dan kota, serta memastikan setiap anak di Jambi mendapatkan vaksinasi yang sesuai dengan standar Universal Child Immunization (UCI).