Turis Asal Negeri China Ditinggal Sopir Bus Gegara Tolak Beli Souvenir

Sabtu 24-08-2024,14:47 WIB
Reporter : Tim
Editor : Dona Piscesika

 

Sayangnya saat melakukan perjalanan, perwakilan travel agent asal China tidak ada yang mendampingi.

 

Dikutip dari publikasi Asia One, para turis itu ditelantarkan setelah sopir mengetahui tak satu pun dari mereka yang mau belanja di toko souvenir yang direkomendasikan. 

 

Diduga sopir mendapat fee atau komisi atas belanja para tamu yang ia bawa, ia pun menjadi marah karena gagal dapat fee dari toko tersebut.  

 

Sempat cek-cok mulut antara turis dan sopir, para turis meminta sopir itu minta maaf, namun sang sopir keberatan, malah yang terjadi ia tiba-tiba menurunkan barang-barang turis lalu meninggalkan mereka di pinggir jalan selama kurang lebih empat jam. 

 

Karena tak ada solusi lain, akhirnya para turis membuat laporan ke Kedutaan China yang ada di Singapura. Pegawai kedutaan langsung mengirim bantuan ke lokasi kejadian. 

 

Insiden yang memalukan ini membuat pihak Badan Pariwisata Singapura (STB) langsung bereaksi, kepada media setempat pihak STB mengaku langsung bergerak cepat menyelidiki kejadian ini. 

 

STB berjanji akan menindak tegas pelaku pariwisata yang telah membahayakan keselamatan para tamu dan akan memberi sanksi operator travel lokal Singapura dan China yang terlibat dalam kasus ini.

 

Apalagi kejadian ini telah mencoreng reputasi Singapura sebagai negara paling aman, ramah dan nyaman untuk berlibur.  (*)

Kategori :