“Tanjab Barat Berbatik bertujuan untuk memotivasi para perajin batik Tanjab Barat agar terus berkreasi dan berinovasi, sehingga batik kita semakin maju dan bisa bersaing di pasaran,” terang Syawal Tanjung
Saat ini, terdapat 38 kelompok pengrajin batik aktif di Tanjab Barat, dengan lebih kurang 400 motif batik yang sudah tercipta. Sebanyak 73 motif batik pun telah terdaftar hak cipta.
Acara ini juga dimeriahkan oleh kehadiran unsur Forkopimda, Direktur BPJS Kesehatan, Field Manager PetroChina International Jabung Ltd, para Kepala Cabang perbankan, dan undangan lainnya.
Tanjung Jabung Barat Berbatik menjadi bukti nyata komitmen untuk melestarikan budaya dan warisan bangsa, serta menandai semangat menuju Tanjung Jabung Barat yang BERKAH. Keindahan dan keunikan batik Tanjab Barat kini siap menyapa dunia. (Sun)