3.159 Mahasiswa Ikuti PKKMB Poltekkes Kemenkes Jambi

Senin 22-07-2024,13:42 WIB
Reporter : Lysa Lucia Pebryna M
Editor : Setya Novanto

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID – Poltekkes Kemenkes Jambi melaksanakan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB). 

Kegiatan dilaksanakan selama tiga hari, Senin – Rabu (22-24/7) dengan 10 materi PKKMB dan narasumber yang berkompetensi dibidangnya.

“Kegiatan dalam menyambut mahasiswa baru ini dilaksanakan dalam memberikan pembekalan bagi mahasiswa baru untuk lebih cepat beradabtasi dengan lingkungan kampus,” tegas Direktur Poltekkes Kemenkes Jambi, Dr. Rusmimpong,S.Pd.,M.Kes.


3.159 Mahasiswa Ikuti PKKMB Poltekkes Kemenkes Jambi--

Peserta PKKMB Poltekkes Kemenkes Jambi berjumlah 3.159 mahasiswa yang terdiri dari mahasiswa yang lulus seleksi tahap I dan II pendaftara Sipenmaru melalui jalur PMDP, Gakin, SIMAMA dan SIMAMI.

Staf ahli Gubernur Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Muktamar Hamdi,SE.,MM., dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada mahasiswa baru Poltekkes Kemenkes Jambi karena ini adalah kesempatan besar untuk mengembangkan diri.

“Selamat kalian orang – orang terpilih yang bisa bergabung menjadi keluarga besar kampus primadona yaitu Poltekkes Kemenkes Jambi,” kata  Muktamar.

Dalam kegiatan ini juga diisi dengan penampilan penampilan kreasi mahasiswa baik itu dari tarian, bela diri hingga vokal. (uci)

 

Kategori :