Jasa Raharja Mengajar Hadir Berbagi Ilmu Behavioral Event Interview Dengan Mahasiswa/i Hukum Unbari

Selasa 25-06-2024,19:10 WIB
Reporter : Fauzi Yosi Esiska
Editor : Setya Novanto

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Jasa Raharja Jambi kembali hadir di Universitas Batanghari dalam Program Jasa Raharja Mengajar. Kegiatan ini mengangkat tema “Behavioral Event Interview", yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan mereka dalam bidang wawancara yang akan dibutuhkan saat menuju dunia kerja.  Hadir Wakil Dekan Fakultas Pertanian Universitas Batanghari, Eko Harianto, Wakil Dekan II Fakultas Hukum, Nazifah, mendampingin mahasiswa/i Fakultas Hukum hadir yang menjadi peserta dalam agenda Jasa Raharja pada Senin (24/6/2024).

Latifah, Staf Human Capital Jasa Raharja Jambi, menjadi pemateri utama dalam kegiatan ini dan menjelaskan secara rinci apa itu Behavioral Event Interview. Ia menguraikan bahwa metode ini adalah teknik wawancara yang berfokus pada perilaku masa lalu calon karyawan sebagai indikator kinerja masa depan. Metode ini menggali pengalaman konkret dan spesifik dari calon karyawan untuk menilai kemampuan mereka dalam situasi nyata.

Latifah juga menekankan prinsip-prinsip dasar dari Behavioral Event Interview. Ia menjelaskan bahwa wawancara ini berpusat pada pertanyaan-pertanyaan yang meminta kandidat untuk menceritakan situasi nyata yang pernah mereka hadapi, tindakan yang diambil, serta hasil yang dicapai. Dengan cara ini, pewawancara dapat menilai kompetensi dan perilaku calon karyawan dengan lebih akurat dibandingkan dengan metode wawancara tradisional.

Penyampaian Materi Jasa Raharja Mengajar mengenai “Behavioral Event Interview", disambut baik oleh mahasiswa/i yang hadir, “Materi Jasa Raharja Mengajar “Behavioral Event Interview" diharapkan dapat memberikan wawasan berharga untuk persiapan para mahasiswa/i dalam hunting memperoleh pekerjaan setelah menyelesaikan Pendidikan” jelas Latifah. 

Sedangkan Univeristas Batanghari diwakili, Eko memberikan apresiasi kepada Jasa Raharja yang memeperhatikan Dunia Pendidikan dan menymberikan pernyataan “Melalui program Jasa Raharja Mengajar, diharapkan mahasiswa/i UNBARI dapat lebih siap menghadapi tantangan dunia kerja dan mampu menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam proses seleksi kerja”.

Program Jasa Raharja Mengajar ini mendapat respon positif dari mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Batanghari yang hadir. Mereka antusias mengikuti sesi demi sesi penyampaian materi serta diberikan beberapa cinderamata kepada peserta aktif yang memberikan feedback serta menjawab pertanyaan yang diberikan sebagai evaluasi penyampaian Materi. 

Jasa Raharja berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam pengembangan sumber daya manusia di Indonesia, mempersiapkan generasi muda yang siap bersaing di dunia kerja dengan kompetensi yang mumpuni. (*)

 

Kategori :