JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Gubernur Jambi Al Haris secara resmi melantik Mukti sebagai Penjabat Bupati Merangin pada Jumat pagi (22/9/2023) di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi.
Mukti merupakan Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jambi yang dipilih oleh Mendagri dari calon Pj Bupati yang diusulkan Gubernur Jambi dan DPRD Merangin.
Gubernur Haris memimpin langsung pelantikan ini. Haris memandu Mukti mengucapkan sumpah janji sebagai Pj Bupati.
Haris menitipkan sejumlah pesan penting kepada Mukti mulai dari melanjutkan tugas Bupati terdahulu, mengawal Pemilu serta mendukung program nasional seperti mengatasi stunting hingga mengurangi angka kemiskinan.
"Pada Pj Bupati yang penting disadari adalah tugasnya yaitu yang pertama melanjutkan seluruh tugas-tugas pemerintahan dengan baik sebagaimana undang-undang yang berlaku," katanya.
Kemudian, yang tak kalah penting menciptakan situasi yang kondusif aman nyaman tertib. Sehingga proses pemilu serentak 2024 berjalan dengan baik itu adalah amanah negara.
"Persiapkan Pemilu dan Pilkada serentak di daerahnya dengan baik dengan situasi yang kondusif aman nyaman dan tertib," sambungnya.
Al Haris juga berpesan agar sang Pj Bupati termasuk juga menciptakan kondisi di internal pegawai dengan baik. "Serta juga harus meneruskan program nasional seperti pengentasan Stunting, menurunkan angka kemiskinan, inflasi dan lainnya," sebut Haris. (aan)