JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Bersaing! Lembaga Sigma Idea Indonesia merilis hasil survei kandidat bakal calon (balon) Gubernur Jambi 2024. Hasilnya, Romi pepet petahana Al Haris.
Survei ini menggunakan 1.200 responden yang tersebar di 11 Kabupaten/kota dalam Provinsi Jambi.
Dari tingkat elektabilitas, Sigma mendapatkan hasil petahana Al Haris dan Romi Hariyanto saling bersaing. Posisi Al Haris berada pada 23,6 persen, Romi Haryanto 15.0 persen dan posisi ketiga Sy Fasha 13,5 persen.
Sedangkan untuk tingkat popularitas posisi Al Haris berada di angka 93.1 persen, Sy Fasha 68,7 persen dan Romi Haryanto 55,60 persen. Survei ini dilakukan pada 28 Juni hingga 20 Juli 2023.
Agung Hidayat, Direktur Operasional Sigma Idea Indonesia saat jumpa media Jumat (28/7/2023).-Foto: Faiz-
"Survei ini menggunakan sistim multistage random sampling dengan tingkat kepercayaan 95 persen dan Margin of Error 2,9 persen," ujar Agung Hidayat, Direktur Operasional Sigma Idea Indonesia, Jumat (28/7/2023).
BACA JUGA:Mengintip Isi Garasi Al Haris dan Romi Haryanto, Siapa yang Suka Mobil Tua?
BACA JUGA:Gokil! Ikan Terkecil di Dunia Ternyata Hidup di Sungai Batanghari, Otaknya Tak Dibalut Tengkorak
BACA JUGA:Merinding! Ikan Raksasa Terbesar Asia Ternyata Hidup di Sungai Batanghari
BACA JUGA:HK Akan Tambah Terowongan Gajah di Ruas Jalan Tol Trans Sumatera, Tapi Bukan di Tol Pekanbaru-Dumai
Dalam survei ini, kata Agung, terdapat kandidat memiliki perbedaan yang signifikan antara popularitas dan elektabilitas. Ia mengatakan hal itu cukup berpengaruh dalam pemilihan Gubernur Jambi mendatang.
"Ada petahana Al Haris, memiliki jarak yang sangat dalam antara popularitas dan elektabilitas. Ini berbeda dengan Romi yang masih memiliki banyak ruang dengan catatan harus mempu meningkatkan popularitas sampai diatas 90 persen," pungkasnya. (aiz)