Selanjutnya, di depan Kantor Gubernur Jambi hingga ke arah Danau Sipin juga akan dilakukan pengamanan.
"Karena ada beberapa kegiatan masyarakat terkait perayaan tahun baru," ungkapnya.
Sebanyak 1.714 personel dikerahkan untuk melakukan pengamanan pada malam pergantian tahun dan juga mengamankan kegiatan masyarakat.
"Ribuan personel tim gabungan ini yang terdiri dari pihak terkait akan mengamankan kegiatan masyarakat pada malam pergantian tahun," tandasnya. (raf)