M Syukur Sempat Reschedule Penyerahan Dukungan DPD RI, Ternyata Ini Penyebabnya

Jumat 23-12-2022,15:50 WIB
Reporter : Faizarman
Editor : Setya Novanto

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Sebanyak 3.192 dukungan diserahkan M Syukur untuk kembali maju sebagai calon anggota DPD RI pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Penyerahan duungan diwakilkan kepada Deni Yanti, selalu tim penghubung. 

"Ada 3.192 dukungan yang kita serahkan. Hari saya datang mewakili bapak M Syukur karena beliau berhalangan hadir," ujarnya, Jumat (23/12). 

Dukungan itu, kata Deni Yanti, tersebar di 8 Kabupaten/kota. Dengan jumlah terbesar dukungan ada di Kabupaten Merangin. "Kalau sebarannya melebihi syarat minimal, kita ada 8 Kabupaten/kota," ungkapannya. 

Dalam penyerahan dukungan ini, M Syukur sempat meminta reschedule. Sesuai jadwal awal, penyerahan dukungan rencananya dilakukan pada 23 Desember kemarin. 

"Harusnya kemarin, tapi kita minta penjadwalan ulang. Sehingga dukungan baru bisa kita serahkan hari ini," ungkapnya. 

Menurutnya, reschedule itu terjadi karena ada kesulitan dalam mengakses Silon. Sehingga beberapa dokumen membutuhkan waktu untuk upload. "Iya, ada kesulitan. Beberapa dokumen kita beberapa kali tidak bisa di upload," pungkasnya. (aiz)

Kategori :