PALEMBANG, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan menggelar media press Gathering se-Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel), pada Minggu (18/12). Kegiatan ini mengusung tema "Media Sinergi dan Harmoni Positif Menuju Sumbagsel Juara".
Acara yang berlangsung selama dua hari yakni tanggal 18-19 Desember 2022 ini digelar di Aston Hotel Palembang.
Asisten Deputi Direktur Bidang Umum dan SDM, Utaminingsih, yang juga PIC kegiatan ini mengatakan, acara ini diikuti oleh kepala kantor se-Sumbagsel hingga PIC komunikasi. "Tentunya juga dihadiri rekan-rekan media di Sumbagsel sebanyak 17 orang," ujarnya.
Dikatakan Utami, kegiatan ini selain menjalin silaturahmi juga sebagai media sharing karena berasal dari masing-masing daerah. "Semoga kegiatan ini membawa berkah dan menjadi majelis ilmu mengembang amanah dan meningkatkan kesejahteraan pekerja," harapnya.
Sementara itu, Eko Purnomo selaku Deputi Direktur Wilayah Sumbagsel mengucapkan apresiasi kepada rekan-rekan media atas kerjasama dan sinergi yang telah dibangun selama ini. Sehingga menghadirkan berita positif kepada BPJS Ketenagakerjaan dan juga atas kerja keras Kepala Cabang se-Sumbagsel. "Tidak dapat dipungkiri, BPJS Ketenagakerjaan sangat membutuhkan dukungan pemberitaan media yang bisa memahami posisi BPJS ketenagakerjaan," tuturnya.
Dibentuknya BPJS ketenagakerjaan ini, kata Eko, sebagai upaya pemerintah untuk mengimplementasikan kesejahteraan tenaga kerja di negeri ini.
Lebih lanjut, Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Jambi, Muhammad Syahrul mengatakan, dirinya juga sangat mengapresiasi kegiatan ini. "Dalam kegiatan yang diadakan di Palembang ini, kita tidak lupa mengajak serta pewarta dari media yang telah mensuport kita selama ini, agar lebih mendalam BPJS Ketenagakerjaan," ungkapnya.
Kegiatan ini sendiri berisi tentang sosialisasi program BPJS Ketenagakerjaan secara menyeluruh kepada insan pers di wilayah Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel). Saat ini BPJS Ketenagakerjaan atau yang bisa disebut BPJamsostek ini memiliki lima program yang bermanfaat untuk pekerja sebagai perlindungan paripurna bagi tenaga kerja.