Satu Keluarga Tewas Hingga Mengering di Kalideres Disebut-sebut Ikut Aliran Sekte. Ini Penjelasan Polisi

Selasa 15-11-2022,13:29 WIB
Editor : Dona Piscesika

JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Misteri soal empat mayat satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat mengikuti sekte diungkit pihak kepolisian.

Isu ini mencuat usai adanya indikasi tidak makan dan minum berminggu-minggu

Terkait kebenaran satu keluarga di kalideres mengikut sekte, Kanit Reserse Kriminal Umum Polres Metro Jakarta Barat AKP Avrilendy buat pengakuan soal temuannya di TKP.

Menurut AKP Avrilendy, belum ada bukti kuat yang mengarah kepada isu sekte tersebut.

Ia menyebut, pihaknya hanya menemukan sejumlah buku-buku yang sama sekali tidak berkaitan dengan sekte.

"Nggak ada sekte-sekte. Buku-buku ada, tapi nggak ada (perihal) sekte-sekte. Masih dipelajari, bukan sekte kok, buku biasa," ujar Avrilendy, 14 November 2022.

Kabarnya selain buku, polisi juga mengamankan barang-barang lain milik satu keluarga di Kalideres yang tewas .

"Pokoknya barang-barang yang ada di situ kita ambil semua untuk dipelajari," ucapnya

Barang-barang yang ditemukan akhirnya diamankan oleh pihak kepolisian.

“Secara garis besar hampir sebagian besar barang-barang yang ada di kamar, di ruangan kita keluarkan semua. Kita kumpulkan dan dapatkan," jelasnya. 

Kasus satu keluarga di Kalideres Tewas Penuh Kejanggalan

Penyelidikan soal sekeluarga tewas di Kalideres dilakukan pihak kepolisian.

Polda Metro Jaya ikut serta melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) tewasnya 4 orang di dalam rumah diduga akibat kelaparan.

Namun kepolisian menemukan bungkusan mencengangkan di rumah.

Temuan tersebut diungkapkan oleh Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi.

"Dari berbagai penyelidikan kami terakhir ini, termasuk hari ini kita temukan bungkus bekas makanan," jelas Kombes Hengki Haryadi, Minggu `13 November 2022.

Nantinya, penyidik akan meneliti temuan bungkus makanan tersebut untuk mengungkap kapan terakhir kali korban makan. 

Selain adanya bungkus makanan, polisi juga menemukan struk belanja milik satu keluarga di Kalideres ini.

"Ini kita teliti kapan yang bersangkutan terakhir makan, termasuk struk belanja di salah satu supermarket. Kita akan teliti lagi," ujarnya.

 

"Nanti dipadukan dengan kedokteran forensik, termasuk laboratorium forensik apa motif maupun sebab kematian dari pada warga yang di rumah ini," sambungnya. (disway)

Kategori :