JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Terkait kasus uang ketok palu, mantan anggota DPRD Provinsi Jambi Hasan Ibrahim hari ini diperiksa KPK hampir tiga jam.
Pemeriksaan Hasan terkait dengan keterlibatannya dalam kasus penerimaan uang suap ketok palu dalam mengesahkan rancangan APBD Provinsi Jambi 2018. Mantan wakil rakyat periode 2014-2019 ini diperiksa KPK di Gedung Lama Lantai II Mapolda Jambi, Rabu (21/9). Hasan memasuki ruangan pemeriksaan dari pukul 10.40 WIB dan keluar dari ruangan pemeriksaan sekitar pukul 12.12 WIB. Kepada wartawan Hasan Ibrahim menjelaskan, ia juga telah mendengar kabar bahwa dirinya telah ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK, meski pemeriksaan hari ini hanya sebagai saksi. "Saya sudah dapat kabar namun untuk surat resminya saya belum menerimanya. Ya nantikan suratnya dikirim,"ujarnya. Ia juga minta maaf kepada seluruh pendukungnya dan masyarakat atas kekeliruan dan kekhilafan yang sudah dilakukan hingga akhirnya berujung seperti sekarang. "Saya tidak ada niat untuk melakukan kejahatan,"katanya. Ia juga menjelaskan, sebelum kasus uang ketok palu ia sebenarnya juga telah dipecat dari Partai pada tahun 2015 dan tidak boleh masuk fraksi. "Karena saya mendukung HBA, dan PPP mendukung Zumi Zola makanya saya dipecat dan makanya itu saya tidak ikut campur. Untuk aliran dana tanya saja sama penyidik," ujarnya singkat, saat ditanya soal dana yang ia terima hasil suap ketok palu RAPBD 2018. (Raf)Minta Maaf, Usai Diperiksa KPK Hasan Ibrahim Ngaku Keliru
Rabu 21-09-2022,15:50 WIB
Reporter : Rio Andrefami
Editor : donapiscesika
Kategori :
Terkait
Minggu 16-03-2025,22:22 WIB
KPK Tetapkan Kadis PUPR-Anggota DPRD OKU Sumsel Tersangka Suap Proyek
Minggu 16-03-2025,06:29 WIB
Kena OTT KPK, Kadis PUPR dan Sejumlah Anggota DPRD OKU Diangkut ke Jakarta
Selasa 04-03-2025,22:15 WIB
KPK Geledah Dua Kantor Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin
Rabu 12-02-2025,16:41 WIB
KPK Periksa Pimpinan Perusahaan Soal Transaksi Batu Bara di Kukar
Rabu 12-02-2025,13:49 WIB
KPK Periksa Pensiunan PNS Pegawai Kementrian PU, Sidik Pelaksanaan Pekerjaan Flyover Riau
Terpopuler
Senin 17-03-2025,10:56 WIB
Bus Rombongan Santri Bungo Kecelakaan di Bayung Lencir, Sopir Meninggal 6 Santri Dilarikan ke RS
Senin 17-03-2025,17:32 WIB
Berikut Nama-nama Korban Kecelakaan Bus Handoyo yang Bawa Santri Bungo
Senin 17-03-2025,06:21 WIB
Selamat Berjuang Timnas Garuda! Ketua Umum PSSI Lepas Pemain Timnas ke Australia
Senin 17-03-2025,18:17 WIB
Diduga Melarikan Istri Orang, Seorang Pria di Jambi Diamankan Polisi
Senin 17-03-2025,12:17 WIB
Pimpinan DPRD Sungai Penuh Pertanyakan Material Normalisasi Dibawa di Tanah Pribadi
Terkini
Selasa 18-03-2025,00:09 WIB
Wali Kota Maulana Sebut Perda RTRW dan Perwal RDTR Jadikan Iklim Usaha Kondusif
Senin 17-03-2025,21:06 WIB
OJK Berhasil Mempertahankan Penghargaan Pengendalian Gratifikasi Terbaik
Senin 17-03-2025,21:00 WIB
Epson Hadirkan Seri TM-U220II yang Lebih Canggih Mendukung Operasi Restoran dan Ritel
Senin 17-03-2025,20:52 WIB