JAKARTA – Dalam rangka memaknai Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke-77 dengan semangat untuk bangkit dan berbagi, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI memberikan apresiasi kepada 68 Paskibraka Nasional dan 44 Tenaga Pendukung yang telah menyelesaikan tugasnya pada Upacara Bendera 17 Agustus 2022. Disamping itu, BRI juga menyalurkan bantuan Dana Pendidikan bagi 1.800 Putra/i Pelaku Usaha Mikro di Desa BRILian.
Apresiasi diberikan dalam bentuk pemberian Dana Pendidikan yang diserahkan secara langsung kepada 68 Anggota Paskibraka dan 44 Tenaga Pendukung Paskibraka di Jakarta pada Jumat (19/8/2022). Mengusung tema “Semangat Bangsa Dari Paskibraka”, pemberian Dana Pendidikan diserahkan langsung oleh Direktur Digital dan Tekhnologi Informasi BRI, Arga M. Nugraha. Dalam kesempatan tersebut, Arga menyampaikan bahwa BRI melalui aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR) BRI Peduli memberikan apresiasi kepada 68 Paskibraka Nasional dari 34 Provinsi di Indonesia serta 44 tenaga pendukung Paskibraka yang telah meyelesaikan tugasnya dengan baik, dimulai sejak periode seleksi hingga puncaknya pada upacara Bendera hingga penurunan Sang Merah Putih di Istana Merdeka pada 17 Agustus 2022. “Proses yang dilalui ini tidaklah mudah. Adik-adik mengikuti seleksi mulai dari tingkat sekolah, tingkat kabupaten/kota, dan tingkat Provinsi. Tambah lagi, ketika sudah terpilih adik-adik disini menjalani Pendidikan dan Pelatihan Paskibraka dari Kemenpora dengan kedispilinan yang sangat ketat. Jadi patut mendapatkan apresiasi dari semua pihak”, ungkapnya. Arga berharap kedepannya setiap anggota tetap menjaga semangat Paskibraka di semua lini kehidupan dan tugas-tugas selama belajar, selalu fokus pada tugas sebagai pelajar, dapat beradaptasi di berbagai macam lingkungan, dan pada akhirnya dapat mencapai kesuksesan yang membuat orang-orang disekitar menjadi sangat bangga. “Semoga kedepannya adik-adik dapat menjaga semangat Paskibraka ini di semua lini kehidupan dan terus belajar, selalu fokus pada tugas sebagai pelajar, dapat beradaptasi di berbagai macam lingkungan, dan pada akhirnya dapat mencapai kesuksesan yang membuat orang-orang disekitar menjadi sangat bangga. Teruslah memberikan inspirasi dan kontribusi terbaik pada lingkungan, masyarakat, agama, dan tentu saja Negara kita tercinta kita ini, Indonesia”, tuturnya. Beasiswa Bagi Anak Pelaku Usaha Mikro Pada momentum hari peringatan kemerdekaan kali ini BRI juga menyalurkan bantuan Dana Pendidikan bagi 1.800 Putra/i Pelaku Usaha Mikro di Desa BRILian. Bantuan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada pelaku usaha mikro yang telah mendukung pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19. Para penerima manfaat merupakan para pelajar (anak sekolah) dari SD/sederajat, SMP/sederajat hingga pelajar SMA/sederajat dan merupakan anak-anak dari pelaku usaha mikro di Desa Brilian. Desa Desa Brilian sendiri merupakan salah satu program pemberdayaan desa yang diinisiasi Bank BRI sebagai bentuk komitmen BRI dalam mengembangkan desa. Desa Brilian menjadi percontohan di daerah masing-masing karena dianggap sebagai desa yang tanggap, tangguh dan tetap berinovasi di masa Pandemi dan bisa menginpirasi Desa lainnya untuk bisa maju dan mensejahterakan masyarakatnya. Dana Bantuan pendidikan diharapkan dapat memberikan motivasi bagi putra/i pelajar dari pelaku usaha mikro di Desa Brilian dalam menjalani Pendidikan, yang pada akhirnya dapat mencetak SDM unggul di Indonesia. (van)Maknai Kemerdekaan RI, BRI Salurkan Dana Pendidikan bagi 68 Paskibraka dan 1.800 Anak Pelaku Usaha Mikro
Minggu 21-08-2022,11:00 WIB
Editor : novantosetya
Kategori :
Terkait
Senin 25-11-2024,19:17 WIB
Guru Tarik Gaji Bulanan di BRI. Menyenangkan Layanan Cepat dan Mudah
Senin 25-11-2024,19:13 WIB
Brilink BRI Permudah Masyarakat Prabumulih Setor-Tarik Tunai
Senin 25-11-2024,19:07 WIB
Program KUR BRI: Solusi Finansial Andalan untuk UMKM, Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lokal
Senin 25-11-2024,19:03 WIB
Bank BRI Berikan Pelayanan Terbaik bagi Nasabahnya
Senin 25-11-2024,18:14 WIB
Dari Desa ke Kancah Nasional, BRI Berdayakan Kacang Nepo Menjadi Camilan Khas yang Diminati
Terpopuler
Senin 25-11-2024,07:39 WIB
Cukur Leganes 3-0, Real Madrid Buntuti Barcelona di Papan Klasemen
Senin 25-11-2024,21:28 WIB
Heboh Medsos X Sebut Keponakan 'Orang Penting' RI Terlibat Judol Komdigi, Ini Kata Polisi
Senin 25-11-2024,20:03 WIB
Sidang Kasus Pemalsuan Surat atau Dokumen Kapal Tongkang, Ko Apex : Malah Saya yang Ditumbalkan
Senin 25-11-2024,17:15 WIB
Dinar Candy Hadiri Sidang Ko Apex di Persidangan
Selasa 26-11-2024,06:16 WIB
Persiapan Piala AFF 2024, STY Panggil 34 Pemain Berikut Daftarnya, Ada yang Jadi Sorotan Netizen
Terkini
Selasa 26-11-2024,06:35 WIB
Ruang Kerja Gubernur dan Sekda Bengkulu Disegel KPK, Rosjonsyah Gunakan Aula untuk Rapat
Selasa 26-11-2024,06:23 WIB
Presiden Prabowo Bahas Rumusan UMP 2025 Bersama Menteri Ketenagakerjaan di Istana
Selasa 26-11-2024,06:16 WIB
Persiapan Piala AFF 2024, STY Panggil 34 Pemain Berikut Daftarnya, Ada yang Jadi Sorotan Netizen
Senin 25-11-2024,22:00 WIB
Tentara Korea Utara Pura-pura Jadi Penduduk Pribumi Rusia untuk Menghajar Ukraina
Senin 25-11-2024,21:28 WIB