Gerbong Polri Bergerak, Berikut Nama-Nama Pejabat di Polri yang Dimutasi dan Mendapatkan Posisi Baru

Jumat 05-08-2022,07:27 WIB

15. AKP Rifaizal Samual NRP 90070325 Kanit 1 Sat Reskrim Polres Metro Jaksel Polda Metro Jaya dimutasikan sebagai Pama Yanma Polri

Sebelumnya Irjen Pol Ferdy Sambo yang datang dengan penuh percaya diri ke Bareskrim Mabes mengenakan seragam kedinasan dan pengawalan ketat, Kamis 4 Agustus 2022.     

Hari itu merupakan kali pertama Ferdy Sambo tampil dihadapan publik dengan penjelasannya yang begitu lantang dan menggelegar di hadapan awak media sebelum diperiksa. 

Dengan pengawalan yang ketat Divisi Profesi dan Pengamanan Kepolisian Indonesia dirinya memasuki ruangan. 

Seragamnya lengkap dengan semua brevet, wing, serta badge Divisi Profesi dan Pengamanan Kepolisian Indonesia yang dijahit rapi di lengan kanannya. Padahal Ferdy Sambo telah dinonaktifkan dari jabatannya sebagai Kadiv Propam.

Selesai Ferdy Sambo pulang, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo tampil dan memberikan keterangan yang cukup mengejutkan.

Secara jelas dan tegas Kapolri mencopot Irjen Ferdy Sambo dari jabatan Kadiv Propam Polri. Kursi ‘panas’ Kadiv Propam untuk sementara ditempati Wakabareskrim Irjen Syahardiantono. 

”Irjen Ferdy Sambo Kadiv Propam Polri sebagai pati Yanma Polri, penggantinya Irjen Syahardiantono Kabareskrim Polri sebagai Kadiv Propam,” jelas Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo, Kamis 4 Juli 2022.

Langkah Polri ini diiringi dengan telegram (TR) mutasi jabatan Kadiv Propam dalam TR 1628/VIII/KEP/2022/ 4 Agustus 2022. Selain mencopot Ferdy Sambo, Kapolri mutasi sejumlah perwira polisi lain.

Khusus untuk mutasi jabatan Kadiv Propam itu tertuang dalam TR 1628/VIII/KEP/2022/ 4 Agustus 2022. Selain mencopot Ferdy Sambo, Kapolri mutasi sejumlah perwira polisi lain. (disway)

 

Kategori :