JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Kabar Maudy Ayudia menikah tersebar luas setelah Maudy mengupload foto berkebaya layaknya calon pengantin di akun sosial medianya. Maudy juga banyak mendapat ucapan selamat dari rekannya sesama artis. Yang jadi pertanyaan, siapakan pria pilihan Maudy ini?
Jesse merupakan keturunan Korea-Amerika yang besar di Amerika. Dilansir dari suara.com Jesse Choi disebut sebagai teman kuliah Maudy. Jesse pernah kuliah di dua kampus ternama dunia, yaitu di Stanford University Graduate School of Business dan Columbia University in the City of New York. Stanford merupakan kampus tempat Maudy menempuh pendidikan S2 nya.
juga memiliki pekerjaan yang mentereng, ia adalah seorang investor di berbagai bidang. Salah satunya di perusahaan bernama EIR AC Ventures yang telah 8 bulan ini dijalankannya.
AC Ventures adalah dana ventura teknologi tahap awal yang berfokus pada investasi di disrupsi digital Indonesia, mengelola US$380 juta di AUM.
Ia juga merambah Payfazz, yaitu startup fintech terkemuka di Indonesia, menyediakan layanan keuangan dan infrastruktur pembayaran. Selain itu, ia juga seorang investor di tim ekuitas swasta, berinvestasi di perusahaan perawatan kesehatan dan konsumen, ritel, restoran.
Jesse Choi memutuskan pindah ke Indonesia 4 bulan lalu. Hal itu tertulis di halaman medium miliknya. Keputusannya pindah ke Jakarta adalah demi hubungannya dengan sang kekasih. "Perfect, tau kan marga Choi artinya apa? Itu terkenal sebagai marga yang otaknya encer dan kaya, " Komen netizen di salah satu akun Tik Tok yang menayangkan info terkait Jesse. (dpc)