Lepas Balon, Redam Ketegangan

Jumat 21-09-2012,00:00 WIB

LIVERPOOL bakal menghadapi Manchester United di ajang Premier League Minggu mendatang (23/9).  Karena laga melawan United dianggap lebih berat dan menantang, tak salah jika The Reds-julukan Liverpool terkesan kurang serius saat menghadapi Young Boys di ajang Europa League malam nanti. Tak hanya dari sisi teknis, keseriusan menghadapi United juga mencakup urusan non teknis. Di mana, sebelum kickoff laga, Liverpool dan United akan melepaskan 96 balon, untuk menghormati 96 orang yang tewas pada tragedi Hillsborough 1989 silam.

‘’Ini akan menjadi kesempatan pertama bagi setaip orang untuk menunjukkan rasa hormat,\" kata Managing Director Liverpool Ian Ayre di Daily Mail.

Fans United memang sering memanfaatkan tragedi Hillsborough sebagai bahan ejekan. Tragedi terburuk dalam sejarah sepak bola Inggris itu terjadi di Stadion Hillsborough, Sheffield, saat laga semifinal FA Cup 1989 antara Liverpool melawan Nottingham Forest.

Sebaliknya, fans Liverpool kerap mengejek tragedi 1958 saat tujuh pemain United tewas dalam kecelakaan pesawat di Munchen.

Pekan lalu, Komisi Independen Investigasi Hillsborough mengumumkan laporan bahwa fans Liverpool adalah pihak yang bertanggung jawab memicu terjadinya bencana. Keluarga korban sudah menunggu 23 tahun untuk menunggu hasil temuan tersebut.

Nah, pengumuman tersebut membuat kedua klub berencana untuk menyusun penghormatan sebelum pertandingan. Sebab inilah pertemuan pertama antara kedua tim setelah pengungkapan tragedi menegerikan tersebut. Diskusi dilakukan antara Ayre dan Chief Executive United David Gill.

Selain melepaskan balon, tiga sisi Stadion Anfield akan bergambar mosaik tiga kelompok yang memperjuangkan keadilan untuk korban tragedi Hillsborough. Di belakang gawang akan menampilkan tulisan \"The Truth\". Tulisan nomor \"96\" juga akan ditampilkan pada sisi lainnya. Sedangkan pada tribun yang berhadapan dengan pemain akan tempampang kata \"Justice\".

\"Ini adalah kesempatan pertama dari kami sebagai sebuah klub sepakbola untuk mempersembahkan penghormatan di Anfield. Kepada korban, keluarga, dan orang lain seperti Andy Burnham (menteri kesehatan Inggris, Red),\" ucap Ayre seperti dikutip Daily Mail. 

(nur/bas)

Tags :
Kategori :

Terkait